Kolaborasi Barbie dan Kodak Hadirkan Kamera Canggih Penuh Nostalgia

Senin, 09 September 2024 - 07:07 WIB
loading...
Kolaborasi Barbie dan...
KODAK Printomatic Barbie Edition hadir dengan mengusung semangat kebahagiaan. Foto/Yankodesign
A A A
JAKARTA - Di era serba digital, nostalgia akan foto fisik selalu dicari untuk menghadirkan kembali momen-momen indah tak terlupakan. Kodak, raksasa fotografi yang pernah berjaya, kini berkolaborasi dengan ikon fashion boneka, Barbie , menghadirkan pengalaman fotografi instan yang penuh warna dengan KODAK Printomatic Barbie Edition.

Kamera instan edisi terbatas ini bukan hanya sekadar alat untuk mengambil gambar. Desainnya yang penuh warna pink khas Barbie dan logo ikoniknya membawa kembali ke masa silam yang penuh dengan imajinasi.

Teknologi ZINK yang digunakan juga memungkinkan untuk mencetak foto secara instan dengan warna-warna semarak seperti Barbie atau membagikannya secara digital. Singkat kata kamera ini menghadirkan kegembiraan instan mencetak foto sambil tetap menyediakan opsi untuk berbagi berulang kali.



Di sini, nuansa retro juga bisa dihadirkan tanpa perlu repot berkat kehadiran Sensor 5MP. Pengguna juga bisa menghubungkan kamera langsung dengan smartphone dan mencetak foto 2×3 inci dari galeri ponsel berkat printer foto instan KODAK STEP Slim.

Yankodesign melansir, Senin (9/9/2024), Kodak dan Barbie meyakini nuansa retro dan kelangkaan kamera instan seperti Polaroid akan membuat produk ini disukai banyak orang, termasuk generasi muda yang mungkin baru pertama kali mendengar tentang ide ini.



Kerjasama Kodak dan Mattel mengusung semangat kegembiraan untuk merek Barbie yang ikonik yang akan memberikan penggemar suguhan tak terlupakan. Sayangnya, detail ketersediaan kamera Barbie ini belum diungkapkan oleh produsen.
(msf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Efektifkan Solusi eSIM...
Efektifkan Solusi eSIM Komdigi Atasi Penipuan Online? Pakar Siber Beberkan Faktanya!
Cara Split Screen di...
Cara Split Screen di HP OPPO dengan 2 Langkah Mudah
HP China Dituding Pakai...
HP China Dituding Pakai Teknologi Samsung, BOE Digugat
Ekspresi Cinta Ramadan...
Ekspresi Cinta Ramadan dengan HUAWEI Mate X6, Hadiah Premium Penuh Makna
10 Tips Beli HP via...
10 Tips Beli HP via Online Jelang Lebaran, Jangan Sampai Ketipu!
HONOR Luncurkan Rangkaian...
HONOR Luncurkan Rangkaian Produk Baru, Penjualan Eksklusif di Shopee!
Resmi Hadir di Indonesia,...
Resmi Hadir di Indonesia, HUAWEI Mate X6 Miliki Body Ramping, Tangguh, dan Makin Multitasking
Total Football Galaxy...
Total Football Galaxy S25 Series, Travel Buddy Lengkap Menjawab Semua Kondisi
Riset: Mode Gelap pada...
Riset: Mode Gelap pada Smartphone hanya Bikin Baterai Tambah Boros
Rekomendasi
Trump Bakal Kenakan...
Trump Bakal Kenakan Tarif Impor Panel Surya 3.521% dari 4 Negara Asia Tenggara
Pengacara Tunggu Perintah...
Pengacara Tunggu Perintah Jokowi Laporkan 4 Orang ke Polisi terkait Tudingan Ijazah Palsu
Hari Bumi Internasional,...
Hari Bumi Internasional, Kemenag Gelar Aksi Tanam Sejuta Pohon
Berita Terkini
Meta Gunakan AI untuk...
Meta Gunakan AI untuk Deteksi Umur Pengguna di Bawah Umur
59 menit yang lalu
YouTube Akan Terjemahkan...
YouTube Akan Terjemahkan Bahasa secara Otomatis dengan AI
23 jam yang lalu
Perang Dagang dengan...
Perang Dagang dengan AS, China Yakin Akan Jadi Penguasa Teknologi Chip
1 hari yang lalu
Capek Antre Tiket Bus?...
Capek Antre Tiket Bus? Platform Ini Ubah Perjalananmu Jadi Lebih Asyik dan Hemat
1 hari yang lalu
Arkeolog Temukan Makam...
Arkeolog Temukan Makam Pangeran Firaun Userkaf dan atung Djoser
1 hari yang lalu
Robot Bergabung dengan...
Robot Bergabung dengan Manusia dalam Lomba Maraton di Beijing
2 hari yang lalu
Infografis
Smartphone dan Komputer...
Smartphone dan Komputer akan Bebas dari Tarif Trump
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved