McDonald Dominasi Akun Apple Tap-To-Pay

Senin, 17 November 2014 - 10:39 WIB
McDonald Dominasi Akun Apple Tap-To-Pay
McDonald Dominasi Akun Apple Tap-To-Pay
A A A
CALIFORNIA - Transaksi dan layanan pembayaran mobile Apple Tap-to-pay diklaim sebanyak 50% dari pembayaran McDonald.

Dilansir dari Ubergizmo, Senin (17/11/2014), meskipun bukan barang baru, baru-baru ini Apple mengembangkan standar baru dalam pembayaran mobile dengan Apple Pay.

Untuk di pasar Amerika Serikat (AS), sebuah laporan Apple Pay tercatatkan 1% berasal dari pembelian aneka makanan. Jumlah ini lumayan signifikan mengingat, layanan ini terbilang baru dikeluarkan Apple.

Menurut laporan New York Times, bahwa pengecer lain pun memberikan feedback positif dari kehadiran layanan ini. McDonald menjadi salah satu yang mendominasi dari transasksi yang dilakukna dengan Apple Pay.

Jumlah ini meningkat sejak dilakukan update iOS 8.1 yang mengaktifkan layanan tersebut.

Selain McDonald, Walgreens juga melaporkan bahwa jumlah transaksi yang dilakukan di toko-toko ponsel mereka meningkat dua kali lipat sejak Apple Pay dirilis.

Perlu dicatat bahwa layanan ini hanya berlaku pada perangkat iOS. Tetapi pada saat yang sama akan membantu membuka pintu dan mungkin digunakan sebagai solusi alternatif, seperti Google Wallet dan Softcard, yang baru-baru ini mengumumkan mendukung platform Windows Phone.
(dyt)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.2176 seconds (0.1#10.140)