AbraResto Berhasil Tembus 500.000 Trafik

Jum'at, 26 September 2014 - 10:22 WIB
AbraResto Berhasil Tembus 500.000 Trafik
AbraResto Berhasil Tembus 500.000 Trafik
A A A
JAKARTA - Sebuah situs dan aplikasi mobile AbraResto, menunjukkan pada April 2014, berhasil mencapai 500.000 trafik.

Pencapaian aplikasi kuliner ini, juga tercatatkan di September ini, situs AbraResto pun mencatatkan pengguna baru yang terdaftar hingga 150.000 orang.

“Kami bangga dengan pencapaian ini, kepercayaan diberikan pengguna merupakan tanggung jawab kami untuk terus memberikan kepuasan kepada mereka dalam menjelajah dan berbagi pengalaman kuliner mereka,” ujar CEO AbraResto Indonesia, Ankur Mehrotra dalam keterangan tertulisnya kepada Sindonews, Jumat (26/9/2014).

Ankur menambahkan, layanan AbraResto memudahkan pengguna baru, foodie, dan wisatawan untuk menjelah dan mencari tempat makan berkualitas serta sesuai kebutuhan mereka.

"Seperti masakan, jenis tempat, lokasi pusat perbelanjaan, dan bahkan fasilitas yang ditawarkan oleh outlet, pengguna dapat menemukan jenis restoran yang mereka inginkan," ungkapnya.

Selain layanan pencari makanan, fitur sosial yang terdapat di AbraResto memungkinkan pengguna mendapatkan notifikasi mengenai restoran yang direkomendasikan oleh teman-teman mereka, dan pecinta makanan lain yang mereka ikuti di AbraResto.

Saat ini, AbraResto telah mempunyai daftar informasi lebih dari 40 ribu restoran dan lebih dari 8 ribu review.

Di dalamnya terdapat tiga pilihan menu, seperti Jelajah, Terdekat, dan Terbaru. Pada menu Jelajah, pengguna dapat mencari informasi kuliner berdasarkan kategori seperti rekomendasi, tipe tempat, masakan, lokasi, harga, dan fasilitas.

AbraResto juga terhubung dengan media sosial Facebook dan twitter. Sehingga pengguna dapat berbagi pengalaman kuliner ke teman-teman, memosting foto makanan atau sekadar menulis review dari makanan atau restoran yang telah dikunjungi.

Untuk memperkuat posisinya dan mengkomunikasikan lebih jauh tentang Abraresto menggandeng Jansen Ongko, Nutrisionis dan Fitness Konsultant. Tidak cukup di situ, aplikasi ini juga mengajak Nikki Frazeta, model, pemain sinetron, bintang iklan, dan DJ, sebagai influencer untuk membantu menginformasikan tentang manfaat layanan Abraresto kepada komunitas dan lingkungannya.
(dyt)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.1127 seconds (0.1#10.140)