Microsoft Bikin Celana Bisa Mengisi Baterai Smartphone

Jum'at, 20 Juni 2014 - 19:50 WIB
Microsoft Bikin Celana Bisa Mengisi Baterai Smartphone
Microsoft Bikin Celana Bisa Mengisi Baterai Smartphone
A A A
LONDON - Microsoft selaku pemilik merek Nokia bekerja sama dengan perancang busana Inggris, A.Sauvage. Cukup mengherankan bukan, sebuah perusahaan yang berbasis teknologi bekerja sama dengan perancang busana.

A. Sauvage didaulat Micosoft untuk merancang sebuah celana pertama di dunia yang secara nirkabel bisa mengisi baterai smartphone. Nokia Lumia menjadi produk pertama yang hadir dengan teknologi wireless charging.

Kehadiran teknologi wireless charging pada celana ini berkat penyematan Nokia DC-50 portable wireless charger pada celana ini. Bila ingin melakukan pengisian baterai dengan celana ini caranya sangat mudah. Smartphone hanya dimasukkan kedalam kantong yang terletak pada bagian depan.

Masalahnya celana ini tidak dapat dicuci, sehingga disarankan tidak dipakai terlalu sering. Celana inovatif ini akan segera dipasarkan oleh pihak Microsoft. Sayangnya tidak disebutkan kapan. Tapi, mereka berjanji akan menyediakan pre-order dalam waktu dekat di Amazon (waktu terbatas). Berbicara harga, celana ini dibanderol USD340, setara dengan Rp4 juta.
(dol)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6673 seconds (0.1#10.140)