IDC Akui Virus Corona Buat Pasar Smartphone China Turun 30%

Kamis, 13 Februari 2020 - 06:02 WIB
IDC Akui Virus Corona...
IDC Akui Virus Corona Buat Pasar Smartphone China Turun 30%
A A A
WUHAN - Merebaknya virus corona sepertinya mulai memberi dampak negatif pada penjualan produsen ponsel asal China.

Lembaga Riset International Data Corporation atau IDC memperkirakan akan ada penurunan 30% dari pengiriman ponsel China pada kuartal 1 (Q1) 2020.

Pasar ponsel pintar terbesar di dunia dapat mengalami apa yang disebut "efek Black Swan" pada paruh pertama tahun ini. Efek Black Swan ini dikatakan IDC sebagai peristiwa langka dan tidak terduga dengan konsekuensi tinggi.

"Wabah coronavirus berdampak pada musim belanja Tahun Baru Imlek di akhir Januari dan juga diperkirakan memiliki efek buruk pada bulan-bulan berikutnya," kata IDC dalam sebuah pernyataan dikutip dari CNBC, Rabu (12/2/2020).

Penurunan ini akan diperparah dengan adanya ketidakpastian dalam rencana peluncuran produk, rantai pasokan serta kanal distribusi. Ketidakpastian ini diprediksi akan berlangsung dalam jangka pendek dan panjang.

Dalam laman resmi IDC, tercatat jika pengiriman smartphone China pada tahun 2019 366,7 juta. Jumlah ini turun 7,5 persen dari tahun lalu, hasil dari kejenuhan pasar dan ekonomi.

Pada Q4 tahun lalu, ada 86,2 juta unit ponsel yang dikirimkan. Jumlahnya juga turun 15,6 persen year on year akibat inventaris Huawei serta konsumen yang menanti ponsel 5G murah.
(wbs)
Berita Terkait
Virus Corona di Italia...
Virus Corona di Italia Terus Menyebar
Virus Corona Bikin Pasar...
Virus Corona Bikin Pasar Smartphone Global Nyungsep
Kemenkes Umumkan Covid-19...
Kemenkes Umumkan Covid-19 Varian Baru Masuk Indonesia
Sengkarut Menaklukkan...
Sengkarut Menaklukkan Wabah Virus Korona
Covid-19 di DKI Jakarta...
Covid-19 di DKI Jakarta Meningkat, Iklim Pancaroba jadi Salah Satu Penyebabnya
Sempat Dirawat Intensif,...
Sempat Dirawat Intensif, 2 Pasien Positif Covid-19 Meninggal Dunia
Berita Terkini
Jepang Kenalkan Rudal...
Jepang Kenalkan Rudal dengan Kecepatan Lebih dari 9.000 Km per-Jam
11 jam yang lalu
Desain 4 Model iPhone...
Desain 4 Model iPhone 17 Bocor, Begini Bentuknya
16 jam yang lalu
Thailand Uji Coba Teknologi...
Thailand Uji Coba Teknologi Peringatan Bencana lewat Smartphone
21 jam yang lalu
Hasil Riset Ungkap Tumbuhan...
Hasil Riset Ungkap Tumbuhan Bisa Menjerit saat Tersakiti
22 jam yang lalu
Dunia Gonjang-Ganjing,...
Dunia Gonjang-Ganjing, Kripto Kok Santai? Intip Rahasia Bitcoin Jadi Benteng Investasi di Tengah Krisis!
1 hari yang lalu
Fokus Masa Depan, LG...
Fokus Masa Depan, LG Bangun Jalinan Konektivitas dengan Mahasiswa
1 hari yang lalu
Infografis
Robot Humanoid China...
Robot Humanoid China Siap Masuk ke Pasar Ritel Global
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved