Wikipedia Turut hadirkan Fitur Dark Mode

Jum'at, 29 November 2019 - 13:01 WIB
Wikipedia Turut hadirkan...
Wikipedia Turut hadirkan Fitur Dark Mode
A A A
NEW YORK - Fitur dark mode tengah populer di kalangan industri teknologi ponsel pintar. Berbagai aplikasi hingga sistem operasi seakan berlomba-lomba menghadirkan fitur ini. Alasannya karena fitur ini sesuai dengan kemauan konsumen.

Dark mode memang bisa dikatakan sebagai fitur bersahabat bagi pengguna yang kerap memandangi layar ponsel di tempat yang gelap. Kehadirannya memberikan kenyamanan pada mata pengguna, dan dapat menghemat daya ponsel.

Seakan tidak mau tertinggal, Wikipedia membawa fitur serupa dalam aplikasinya. Berbeda dengan aplikasi lainnya, di aplikasi ini menawarkan mode gelap yang disesuaikan dengan pengaturan di Android 10.

Mengutip laman Android Police, Kamis (28/11/2019), aplikasi Wikipedia ini masih dalam tahap beta. Cara mengaktifkannya dengan membuka menu pengaturan. Setelah itu, pada opsi App Theme, terdapat pilihan untuk menghidupkan dan mematikan Match System Theme.

Pilihan itu hanya tersedia pada ponsel pintar yang menjalankan sistem operasi Android 10. Sementara di ponsel pintar yang tidak memiliki sistem ini, tidak akan dapat menikmati fitur ini.

Selain itu, fitur dark mode juga hanya tersedia di aplikasi Wikipedia Beta versi 2.7.50304 yang belum lama ini diluncurkan. Aplikasi ini sudah tersedia di Play Store. Pengguna yang mau mencobanya, silakan mengunduh sekarang juga.
(wbs)
Berita Terkait
Berbekal eSIM Traveling...
Berbekal eSIM Traveling 5G, Liburan di Luar Negeri Makin Mudah Akses Internet
Antisipasi Hoaks dengan...
Antisipasi Hoaks dengan Memeriksa Fakta dan Berita di Internet
Memetakan Tanggung Jawab...
Memetakan Tanggung Jawab Platform Intermediary di Indonesia
Tingkatkan Koneksi Internet...
Tingkatkan Koneksi Internet Saat Liburan, Passpod Luncurkan Program Internet KPK
Surge Berencana Tingkatkan...
Surge Berencana Tingkatkan Kualitas Layanan di Acara Bukber dengan Komunitas Investor HaLu
Sinyal IM3 Terus Tersambung...
Sinyal IM3 Terus Tersambung Hingga ke Pulau Kecil
Berita Terkini
Jepang Kenalkan Rudal...
Jepang Kenalkan Rudal dengan Kecepatan Lebih dari 9.000 Km per-Jam
1 jam yang lalu
Desain 4 Model iPhone...
Desain 4 Model iPhone 17 Bocor, Begini Bentuknya
6 jam yang lalu
Thailand Uji Coba Teknologi...
Thailand Uji Coba Teknologi Peringatan Bencana lewat Smartphone
11 jam yang lalu
Hasil Riset Ungkap Tumbuhan...
Hasil Riset Ungkap Tumbuhan Bisa Menjerit saat Tersakiti
12 jam yang lalu
Dunia Gonjang-Ganjing,...
Dunia Gonjang-Ganjing, Kripto Kok Santai? Intip Rahasia Bitcoin Jadi Benteng Investasi di Tengah Krisis!
14 jam yang lalu
Fokus Masa Depan, LG...
Fokus Masa Depan, LG Bangun Jalinan Konektivitas dengan Mahasiswa
16 jam yang lalu
Infografis
4 Fitur Baru Google...
4 Fitur Baru Google Maps untuk Mempermudah Perjalanan Anda
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved