Teknologi Sederhana Tepat Guna untuk Mengecas Mobil

Kamis, 10 Oktober 2019 - 10:30 WIB
Teknologi Sederhana...
Teknologi Sederhana Tepat Guna untuk Mengecas Mobil
A A A
PEMBANGKIT Listrik Tenaga Surya (PLTS) Bilacenge, Sumba Barat Dayam, NTT merupakan PLTS terbesar yang ada di Indonesia. Kepala Balai Besar Teknologi Konversi Energi BPPT Dr Mohammad Mustafa Sarinanto mengatakan, PLTS itu dibangun pada 2011 dan resmi beroperasi setahun setelahnya.

Keistimewaan PLTS ini adalah sistem manajemen energi yang dirancang oleh Kyudenko Corporation, yang memungkinkan PLTS memasok energi listrik yang stabil kepada jaringan PLN. ”Pada PLTS konvensional, listrik yang dihasilkan dari sel surya langsung dikirim ke jaringan. Padahal, listrik ini sangat fluktuatif karena tergantung penyinaran sel surya. Ada awan sedikit, listrik yang diproduksi turun. Dengan sistem manajemen energi ini, listrik dari sel surya disimpan dulu ke dalam baterai, baru kemudian dikirim ke jaringan PLN sehingga stabil,” papar Mustafa.

Sistem manajemen ini cukup mengejukan Dirjen ILMATE Kemenperin Harjanto. Dia mengatakan teknologi yang digunakan oleh Kyudenko sangat sederhana yakni menggunakan baterai asam timbal atau lead acid. “Ini terobosan juga karena menggunakan baterai lead acid. Relatif murah tapi energy density memang tidak setara dengan baterai lithium,” ucap Harjanto.

Sistem manajemen dari Kyudenko juga mampu dikontrol dan dimonitor dari jarak jauh. Untuk mengontrol dari jarak jauh Kyudenko membangun smart meter control, smart power manager dan battery monitoring unit.

Contoh mudahnya, saat mobil Mitsubishi i-MiEV diisi ulang di PLN Sumba Jaya, sistem akan berkomunikasi dan PLTS Bilacenge akan otomatis mengirimkan tambahan daya yang dibutuhkan untuk mengecas mobil ini melalui jaringan PLN. Saat baterai mobil telah penuh, sistem kembali berkomunikasi dan pasokan tambahan daya dari PLTS pun diputus.

Jadi arus listrik yang dikirimkan tetap stabil, tidak terbuang percuma dan tepat sasaran. Selain itu berkat EMS, battery lead acid yang digunakan di PLTS Bilacenge memiliki masa kerja yang lebih lama. (Wahyu Sibarani)
(nfl)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1000 seconds (0.1#10.140)