Arkeolog AS dan Israel Ungkap Keberadaan Gereja Para Rasul

Rabu, 31 Juli 2019 - 14:53 WIB
Arkeolog AS dan Israel...
Arkeolog AS dan Israel Ungkap Keberadaan Gereja Para Rasul
A A A
GALILEA - Para arkeologi Amerika Serikat dan Israel telah menemukan gereja yang disebut sebagai gereja para rasul di dekat Laut Galilea Israel. Gereja kuno ini diduga dibangun di atas rumah para murid Yesus yakni Petrus dan Andreas.

Sebelumnya dalam teks Kristen yang berasal dari tahun 725 M, belum ada konfirmasi keberadaannya, membuat beberapa orang ragu Gereja Para Rasul itu nyata.
Arkeolog AS dan Israel Ungkap Keberadaan Gereja Para Rasul

Seperti dilansir dari Dailymail Rabu (31/7/2019), para ahli dari Institut Kinneret Arkeologi Galilea di Kinneret College Israel dan Nyack College di New York telah menggali situs el-Araj di pantai utara Danau Galilea.

Para arkeolog yakin bahwa el-Araj adalah situs desa nelayan kuno Yahudi di Bethsaida, yang kemudian menjadi kota Romawi Julias.

Steven Notley dari Nyack College mengatakan kepada Fox News bahwa penggalian sebelumnya di situs tersebut telah menemukan bukti keberadaan gereja. Temuan seperti potongan marmer dan balok-balok kaca kecil berwarna emas yang digunakan di dinding gereja berornamen mosaik.
Arkeolog AS dan Israel Ungkap Keberadaan Gereja Para Rasul

Mordechai Aviam dari Kinneret Academic College memilih sebuah situs lebih dari 100 meter dari situs penggalian utama untuk penggalian berikutnya. Penggalian itu menemukan rumah dan tembikar zaman Romawi, yang menunjukkan keberadaan kota kecil.

Para ahli yakin bahwa musim penggalian berikutnya di el-Araj akan mengungkapkan lebih banyak rahasia situs kuno dan berencana untuk sepenuhnya menggali gereja Bizantium.

"Kami hanya menggali sepertiga dari gereja, sedikit kurang, tetapi kami memiliki gereja dan itu sudah pasti," kata Aviam kepada AFP.

Gereja Bizantium ditemukan di dekat sisa-sisa pemukiman era Romawi, yang cocok dengan lokasi Bethsaida seperti yang dijelaskan oleh sejarawan Romawi abad pertama M, Flavius ​​Josephus, kata Aviam.
Arkeolog AS dan Israel Ungkap Keberadaan Gereja Para Rasul


Di dekatnya, tim juga menemukan tembikar dan artefak lainnya, dalam sebuah bukti ukuran dan kompleksitas situs kuno

Meskipun para peneliti hanya sejauh ini menggali ruang selatan gereja, mereka mengatakan bukti menunjukkan itu adalah bagian dari kompleks biara.
(wbs)
Berita Terkait
Cetak Ahli Farmasi Baru,...
Cetak Ahli Farmasi Baru, Berbagi Inovasi Sains Diperkuat
Peneliti Virginia Temukan...
Peneliti Virginia Temukan Sumber Energi Terbarukan
Konsep Student Mobility...
Konsep Student Mobility Langkah Ilmiah Gabungkan Sains dan Budaya
Sajikan Sains dari Sudut...
Sajikan Sains dari Sudut Berbeda, SINDO Media Kunjungi Menristek
Menghapus Jejak Digital...
Menghapus Jejak Digital Ternyata Bisa Selamatkan Bumi Kita
Ilmuwan Temukan Cara...
Ilmuwan Temukan Cara Uji Sampel Covid-19 Secara Massal
Berita Terkini
Cara Mengatasi HP Xiaomi...
Cara Mengatasi HP Xiaomi Restart Sendiri, Pengguna Wajib Tahu
54 menit yang lalu
10 Game Terburuk di...
10 Game Terburuk di Dunia, Penuh Bug dan Grafis Mengecewakan
4 jam yang lalu
Kambing Misterius Ini...
Kambing Misterius Ini Mampu Hidup di Area Vulkanik selama 2 Abad Lebih
4 jam yang lalu
Tema PlayStation Klasik...
Tema PlayStation Klasik Kini Bisa Dipakai di PS5
4 jam yang lalu
Video YouTube Pertama...
Video YouTube Pertama Berusia 20 Tahun telah Ditonton 355 Juta Kali
8 jam yang lalu
Ilmuwan Temukan Olo...
Ilmuwan Temukan Olo Warna Baru yang Belum Dilihat oleh Manusia
12 jam yang lalu
Infografis
AS Butuh Rp15.919 Triliun...
AS Butuh Rp15.919 Triliun untuk Memodernisasi Senjata Nuklirnya
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved