Video Ini Ungkap Kemampuan Smartphone Xiaomi dengan Layar Dilipat

Rabu, 23 Januari 2019 - 17:16 WIB
Video Ini Ungkap Kemampuan...
Video Ini Ungkap Kemampuan Smartphone Xiaomi dengan Layar Dilipat
A A A
BEIJING - Tak banyak bicara, Xiaomi langsung memperlihatkan perangkat layar lipatnya melalui unggahan video di YouTube. Lin Bin, pendiri dan presiden perusahaan-lah yang langsung mendemonstrasikan kemampuan ponsel foldable tersebut di video.

Meski secara terang-terangan memperlihatkan ponsel layar lipatnya, belum ada konfirmasi apakah video itu dimaksudkan untuk memberik sinyal handset segera dirilis atau tidak. Tapi setidaknya kita sudah mengetahui bahwa Xiaomi sudah memiliki teknologi layar lipat.

Dalam video yang diunggah ulang ke YouTube dari jejaring sosial China, Weibo, tampaknya ini adalah perangkat yang sama dengan yang video hands-on pendek yang disebutkan oleh akun @evleaks awal bulan ini. Perangkat tidak terlipat tertutup, tapi agak terlipat ke belakang dan memiliki dua lipatan.

Kerutan dapat dengan jelas terlihat di video sehingga bisa dikatakan Lin Bin hanya menunjukkan prototipe-nya. Dibuka sepenuhnya, sepertinya tampilan dari perangkat itu memiliki rasio aspek 3:2.

Bin dalam video itu menyapu layar ponsel untuk melihat aplikasi video dan kembali melipat tampilan ke awal. Antarmuka-nya dapat dengan cepat masuk ke mode tampilan umum yang kemungkinan melibatkan banyak pekerjaan untuk dicapai di sisi perangkat lunak dengan Android.

Meskipun layar dilipat kembali, seluruh tampilan tetap menyala. Satu hal penting yang dapat dicatat dari video baru ini adalah tombol daya ada di atas perangkat saat memegangnya dalam orientasi potret.

Apa yang tidak diungkapkan oleh video ini adalah kapan Xiaomi akan membawa perangkat jenis ini ke pasar. Berdasarkan lipatan dan lekukan yang terlihat di layar sepanjang video, sepertinya Xiaomi masih memiliki banyak pekerjaan yang harus dilakukan sebelum produk ini siap diproduksi secara massal.
(mim)
Berita Terkait
Xiaomi Poco X3 Muncul...
Xiaomi Poco X3 Muncul di FCC, Ini Daftar Spesifikasinya
Xiaomi Pamer Desain...
Xiaomi Pamer Desain Kamera Teleskopik Lawas untuk Ponsel Barunya
Xiaomi Mi 11 Pro dengan...
Xiaomi Mi 11 Pro dengan Snapdragon 888 Segera Meluncur di Eropa
Xiaomi Sulap Poco X3...
Xiaomi Sulap Poco X3 Jadi Redmi Note 10 dengan Dukungan 5G
Xiaomi Rilis Redmi 9A...
Xiaomi Rilis Redmi 9A di Indonesia, DIjual Mulai Rp1,2 jutaan
Xiaomi Siapkan Kamera...
Xiaomi Siapkan Kamera Smartphone 108 MP dengan Zoom Digital 120x
Berita Terkini
YouTube Akan Terjemahkan...
YouTube Akan Terjemahkan Bahasa secara Otomatis dengan AI
14 jam yang lalu
Perang Dagang dengan...
Perang Dagang dengan AS, China Yakin Akan Jadi Penguasa Teknologi Chip
21 jam yang lalu
Capek Antre Tiket Bus?...
Capek Antre Tiket Bus? Platform Ini Ubah Perjalananmu Jadi Lebih Asyik dan Hemat
1 hari yang lalu
Arkeolog Temukan Makam...
Arkeolog Temukan Makam Pangeran Firaun Userkaf dan atung Djoser
1 hari yang lalu
Robot Bergabung dengan...
Robot Bergabung dengan Manusia dalam Lomba Maraton di Beijing
2 hari yang lalu
Fenomena Cahaya Aneh...
Fenomena Cahaya Aneh Berwarna-warni Terlihat di Langit Kanada
2 hari yang lalu
Infografis
Pemain dengan Catatan...
Pemain dengan Catatan Gol dan Assist Terbanyak di Dunia Musim Ini
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved