Dikenalkan 2019, Bulan Depan Spesifikasi Samsung Galaxy F Dirilis

Selasa, 09 Oktober 2018 - 16:00 WIB
Dikenalkan 2019, Bulan Depan Spesifikasi Samsung Galaxy F Dirilis
Dikenalkan 2019, Bulan Depan Spesifikasi Samsung Galaxy F Dirilis
A A A
SEOUL - Pada September lalu, CEO Divisi Mobile Samsung, DJ Koh, menyatakan kepada CNBC, Samsung Galaxy F dengan panel layar yang bisa terlipat akan diresmikan pada bulan November. Setelah ditelisik, ternyata pernyataan itu lebih pada pengungkapan sejumlah fitur dari smartphone tersebut.

Laman Slash Gear, Selasa (9/10/2018), melaporkan, Samsung pada bulan depan akan menggelar Konferensi Pengembang Samsung, tepatnya pada 7 November. Nah ada kemungkinan dalam even ini mereka hanya siap untuk merilis beberapa spesifikasi dari handset.

Desas-desus terbaru menyerukan Galaxy F memiliki layar 4,6 inci sewaktu digunakan sebagai telepon. Lalu bertranformasi menjadi layar seluas 7,3 inci ketika dikonfigurasi sebagai tablet.

Perubahan dari ponsel ke tablet dicapai dengan membuka layar. Bulan lalu, gosip terkait perangkat banyak beredar. Sayangnya tampilan pada Galaxy F tidak bisa dilindungi oleh Gorilla Glass.

Sebaliknya, Samsung akan menggunakan polimida transparan yang diproduksi oleh Sumitomo Chemical. Ini akan lebih fleksibel daripada Gorilla Glass dan fleksibilitas penting untuk handset yang dapat dilipat.

Sepertinya jadual rilis perangkat pada awal 2019 bisa berubah. Samsung dikabarkan makin mempercepat waktu peluncurkan ke bulan lebih awal. Tak heran banyak yang berspekulasi Galaxy F diresmikan di acara Consumer Electronics (CES) di Las Vegas, AS, pada Januari mendatang. Bulan berikutnya, Samsung Galaxy S10 dan Galaxy S10+ mungkin diperkenalkan di MWC Barcelona.
(mim)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.6778 seconds (0.1#10.140)