Rangkul Operator Sprint, LG Siap Bawa Ponsel 5G Awal Tahun 2019

Jum'at, 17 Agustus 2018 - 09:02 WIB
Rangkul Operator Sprint,...
Rangkul Operator Sprint, LG Siap Bawa Ponsel 5G Awal Tahun 2019
A A A
NEW YORK - Sprint operator seluler asal negeri Paman Sam mengumumkan kolaborasinya dengan LG Electronic Amerika Serikat. Kolaborasi itu akan menghadirkan ponsel 5G pertama di AS.

Jika berjalan sesuai rencana, ponsel itu akan diperkenalkan awal tahun 2019 mendatang. Tak hanya menawarkan paket bundling Sprint, tetapi juga komitmen LG untuk menghadikan perangkat 5G yang punya spesifikasi tinggi.

Pasalnya, smartphone 5G LG ini akan didukung chipset Snapdragon yang akan memberi daya pada ponsel kolaborasi ini karena Qualcomm telah meluncurkan modem X50 dengan 5 Gbps kecepatan, kemudian diikuti oleh antena 5G yang yang akan bekerja dengan sinyal mmWave.

Dilansir GSM Arena (16/8/2018) memprekenalkan smartphone 5G adalah penting namun yang lebih penting lagi adalah jaringan yang mendukung smartphone tersebut untuk bisa dipakai dengan baik.

Pada awal 2018 lalu, Sprint mengumumkan bahwa enam kota besar di AS siap memiliki jarignan 5G pada tahun 2019.
(wbs)
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5340 seconds (0.1#10.24)