Smartphone 5G Pertama Huawei Baru Akan Hadir Juni 2019

Jum'at, 29 Juni 2018 - 11:28 WIB
Smartphone 5G Pertama...
Smartphone 5G Pertama Huawei Baru Akan Hadir Juni 2019
A A A
BEIJING - Huawei menyatakan baru akan melepas smartphone 5G pertamanya pada Juni 2019. Berbicara di Mobile World Congress (MWC) Shanghai 2018, CEO Huawei, Eric Xu menyatakan, solusi 5G komersial pertama dan chip smartphone diharapkan bisa dibuat pada Maret 2019.
Dengan demikian, lanjut dia, ada kemungkinan perusahaan untuk mulai merilis smartphone dengan dukungan 5G dua bulan kemudian, yakni Juni. Artinya, lini merek Huawei P30 2019 tidak akan mendukung jaringan internet terbaru tersebut.
Karena itu, seri Mate 30 yang digadang-gadang hadir pada Oktober tahun depan, bakal menjadi perangkat flagship Huawei pertama berkemampuan 5G. Saat ini, Eric Xu berharap isu-isu terakhir terkait dengan latensi rendah dan konektivitas jaringan 5G dapat diperbaiki pada akhir 2018.

Selain itu, CEO Huawei itu juga percaya 5G memungkinkan fitur atau aplikasi virtual maupun augmented reality (AR) tumbuh secara signifikan. Walaupun mereka sendiri belum mengungkapkan berencana memasuki pasar virtual dan AR dalam waktu dekat.

Smartphone 5G pertama milik Huawei diperkirakan jatuh pada pilihan ponsel mid-range. Ponsel tersebut diharapkan menggunakan chipset Kirin 1020 yang debut di varian Huawei Mate 30.
(mim)
Berita Terkait
China Punya Jaringan...
China Punya Jaringan 5G Terbaik di Dunia, Setujukah Anda?
Huawei Hadirkan Teknologi...
Huawei Hadirkan Teknologi 5G di Puncak Tertinggi Dunia
Bos Huawei Bicara tentang...
Bos Huawei Bicara tentang Peran 5G dan Pengembangan Jaringan 6G
Indosat Ooredoo Siap...
Indosat Ooredoo Siap Gelar 5G Pertama Berbasis SRv6 di Asia Pasifik
Resmi Dilarang, Inggris...
Resmi Dilarang, Inggris Copot Semua Perangkat Huawei dari Jaringan 5G
Huawei Akan Luncurkan...
Huawei Akan Luncurkan Smartphone P50 Pada 29 Juli
Berita Terkini
Piramida Bawah Air Diklaim...
Piramida Bawah Air Diklaim Lebih Tua dari yang Ada di Mesir
4 jam yang lalu
China Bertekat Memperkuat...
China Bertekat Memperkuat Literasi Digital dan AI
5 jam yang lalu
Instagram Uji Coba Fitur...
Instagram Uji Coba Fitur Terkunci dengan Kode Akses Terbaru
6 jam yang lalu
Cara Mengatasi HP Xiaomi...
Cara Mengatasi HP Xiaomi Restart Sendiri, Pengguna Wajib Tahu
16 jam yang lalu
10 Game Terburuk di...
10 Game Terburuk di Dunia, Penuh Bug dan Grafis Mengecewakan
19 jam yang lalu
Kambing Misterius Ini...
Kambing Misterius Ini Mampu Hidup di Area Vulkanik selama 2 Abad Lebih
20 jam yang lalu
Infografis
Negara NATO Ini Klaim...
Negara NATO Ini Klaim akan Diinvasi Rusia dalam Beberapa Tahun
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved