Asus ZenBook Pro Pamer ScreenPad Pintar Pertama di Dunia

Kamis, 07 Juni 2018 - 14:27 WIB
Asus ZenBook Pro Pamer...
Asus ZenBook Pro Pamer ScreenPad Pintar Pertama di Dunia
A A A
TAIPE - Diresmikan di Computex 2018 Taiwan, Asus ZenBook Pro dinyatakan sebagai puncak baru jajaran laptop premium pabrikan asal Taiwan tersebut.

Perangkat hadir dengan fitur baru yang sangat menarik yakni layar sentuh berukuran kecil bernama ScreenPad. Fitur itu menggantikan touchpad yang biasa dipakai sebagai mouse.

Asus mengklaim ScreenPad ini adalah touchpad cerdas pertama di dunia. Karena bisa difungsikan sebagai layaknya layar pada laptop dan bisa digunakan untuk jalan pintas membuka aplikasi seperti kalkulator, kalender, atau memutar video YouTube.
Asus ZenBook Pro Pamer ScreenPad Pintar Pertama di Dunia

Laptop ini ditujukan bagi para kreator profesional sebagai perangkat yang menunjang kreativitas dengan performa mumpuni dan desain cantik. Seri ZenBook tersebut diluncurkan dalam dua pilihan ukuran layar, yaitu 14 inci dan 15 inci.

Asus ZenBook Pro dibekali prosesor Intel Core i9 hexa-core, kartu grafis GPU GeForce GTX 1050Ti, dan penyimpanan data SSD 1 TB PCle x4. Selain itu ikut dibawa tiga port Thunderbolt.

Untuk ZenBook Pro 14 menggunakan prosesor Intel Core i7 dengan RAM 16 GB, serta kartu grafis NVIDIA GeForce GTX 1050 MAX-Q. Keduanya menawarkan daya tahan baterai superior hingga 13 jam dan hadir dalam balutan warna favorit yakni Asus Deep Dive Blue.

Dilansir dari The Verge (7/6/2018), Asus mulai memasarkan ZenBook Pro 15 pada pertengahan Juli nanti dengan harga mulai USD2.299 atau sekitar Rp31 juta. Sedangkan seri 14 inci dilepas ke pasar di kuartal ke empat tahun ini.
(mim)
Berita Terkait
ASUS Luncurkan Notebook...
ASUS Luncurkan Notebook Tipis dengan Ketebalan Kurang dari 2 Cm
ASUS Percaya Diri Datangkan...
ASUS Percaya Diri Datangkan ZenBook Terbaru dengan 11th Gen Intel Core
Acer Luncurkan Laptop...
Acer Luncurkan Laptop Swift 5 Berbobot di Bawah 1 Kg
ASUS Bawa Laptop ROG...
ASUS Bawa Laptop ROG dengan Prosesor Tertinggi Intel ke Indonesia
Pepet ASUS dan MSI,...
Pepet ASUS dan MSI, Huawei Diam-diam Siap Luncurkan Laptop Gaming
Dijual Belasan Juta...
Dijual Belasan Juta Rupiah, Ini yang Ditawarkan ASUS VivoBook S14 S433
Berita Terkini
10 Game Terburuk di...
10 Game Terburuk di Dunia, Penuh Bug dan Grafis Mengecewakan
6 menit yang lalu
Kambing Misterius Ini...
Kambing Misterius Ini Mampu Hidup di Area Vulkanik selama 2 Abad Lebih
26 menit yang lalu
Tema PlayStation Klasik...
Tema PlayStation Klasik Kini Bisa Dipakai di PS5
38 menit yang lalu
Video YouTube Pertama...
Video YouTube Pertama Berusia 20 Tahun telah Ditonton 355 Juta Kali
4 jam yang lalu
Ilmuwan Temukan Olo...
Ilmuwan Temukan Olo Warna Baru yang Belum Dilihat oleh Manusia
8 jam yang lalu
Daftar Aplikasi Goblok...
Daftar Aplikasi Goblok di Play Store, Nomor 2 Paling Banyak di Download
9 jam yang lalu
Infografis
Amerika Serikat Unjuk...
Amerika Serikat Unjuk Kekuatan Nuklir di Tengah Ketegangan Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved