Bukalapak Dorong Kemajuan Produk Kreatif lokal

Sabtu, 30 Desember 2017 - 08:26 WIB
Bukalapak Dorong Kemajuan...
Bukalapak Dorong Kemajuan Produk Kreatif lokal
A A A
JAKARTA - Sebagai marketplace asli Indonesia, Bukalapak mendorong kemajuan para UKM Indonesia dengan beragam produk-produk kreatif. Produk-produk kreatif Indonesia tentunya membutuhkan tempat pemasaran yang tepat agar produk-produk tersebut dapat dijangkau berbagai khalayak, salah satunya adalah melalui marketplace seperti Bukalapak.

Achmad Zaky, Founder dan CEO Bukalapak mengatakan Bukalapak mempertemukan para penjual dan pembeli untuk bisa bertransaksi baik dalam jumlah besar maupun satuan. Semua orang bisa berjualan di Bukalapak.

"Saat ini jumlah pelapak di Bukalapak mencapai lebih dari 2 juta pelapak yang tersebar di seluruh Indonesia. 50 persen dari pelapak kami menjual produk-produk kreatif lokal, artinya mereka ini tergolong memproduksi sendiri semua produk-produk nya baik kerajinan, pangan, fesyen, hobi dan lain-lain yang tergolong non-gadget," ujar Zaky, Kamis (29/12/2017).

Dengan usaha pemerintah untuk memberikan dukungan bagi para pelaku UKM, termasuk di dalamnya pelaku ekonomi kreatif, Bukalapak ingin turut berkontribusi untuk membantu pemasaran para pelaku UKM ini melalui pemanfaatan platform digital.

Achmad Zaky juga menambahkan bahwa Bukalapak menyadari persaingan produk-produk asing dan lokal ini sangat kuat, sehingga kami selalu melakukan pembinaan pada pelapak-pelapak kami khususnya yang tergabung dalam komunitas Bukalapak. Kami ingin menaikkelaskan para pelapak Bukalapak agar baik kualitas maupun kecepatan pengiriman tidak mengecewakan para pembeli.

Bukalapak secara konsisten memberikan pembekalan kepada perwakilan komunitas dari setiap kota yang bertujuan untuk menyiapkan mereka sebagai pemimpin dan trainer di dalam komunitasnya untuk meningkatkan kemampuan dan kapasitas mereka, anggota komunitas, dan masyarakat sekitar dalam hal berbisnis online.

Dengan jumlah komunitas Bukalapak tersebar di 80 kota di seluruh Indonesia, Bukalapak ingin terus mengembangkan pengetahuan dan keterampilan mereka dalam menggunakan Bukalapak sebagai marketplace dalam meningkatkan bisnis mereka.
(wbs)
Berita Terkait
Memetakan Tanggung Jawab...
Memetakan Tanggung Jawab Platform Intermediary di Indonesia
Tingkatkan Koneksi Internet...
Tingkatkan Koneksi Internet Saat Liburan, Passpod Luncurkan Program Internet KPK
Surge Berencana Tingkatkan...
Surge Berencana Tingkatkan Kualitas Layanan di Acara Bukber dengan Komunitas Investor HaLu
Sinyal IM3 Terus Tersambung...
Sinyal IM3 Terus Tersambung Hingga ke Pulau Kecil
Menkomdigi Meutya Hafid...
Menkomdigi Meutya Hafid Kunker Perdana ke NTT, Cek Jaringan Internet dan Dialog dengan Pelajar
Program Donasi Internet...
Program Donasi Internet Berbagi Tanpa Batas
Berita Terkini
Jepang Kenalkan Rudal...
Jepang Kenalkan Rudal dengan Kecepatan Lebih dari 9.000 Km per-Jam
9 jam yang lalu
Desain 4 Model iPhone...
Desain 4 Model iPhone 17 Bocor, Begini Bentuknya
13 jam yang lalu
Thailand Uji Coba Teknologi...
Thailand Uji Coba Teknologi Peringatan Bencana lewat Smartphone
18 jam yang lalu
Hasil Riset Ungkap Tumbuhan...
Hasil Riset Ungkap Tumbuhan Bisa Menjerit saat Tersakiti
20 jam yang lalu
Dunia Gonjang-Ganjing,...
Dunia Gonjang-Ganjing, Kripto Kok Santai? Intip Rahasia Bitcoin Jadi Benteng Investasi di Tengah Krisis!
21 jam yang lalu
Fokus Masa Depan, LG...
Fokus Masa Depan, LG Bangun Jalinan Konektivitas dengan Mahasiswa
23 jam yang lalu
Infografis
5 Produk Unggulan yang...
5 Produk Unggulan yang Diimpor Indonesia dari Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved