Hadapi Persaingan, Xbox One Akan Tawarkan Game Lawas

Senin, 12 Juni 2017 - 17:52 WIB
Hadapi Persaingan, Xbox...
Hadapi Persaingan, Xbox One Akan Tawarkan Game Lawas
A A A
NEW YORK - Sudah bukan rahasia bila Xbox One bersaing ketat dengan Playstation. Untuk dapat terus bersaing dengan sang kompetitor, rupanya konsol besutan Micrsoft telah menyiapkan strategi khusus.

Sebagimana dilansir dari Bussines Insider, Senin (12/6/2017), langkah ini sebenarnya sudah mulai dilakukan sejak dua tahun lalu. Kini Xbox kembali menawarkan game lama yang ditanamkan dalam perangkat anyar.

Bos Xbox, Phil Spencer, menjanjikan bahwa game pada Xbox klasik akan memberikan pengalaman lebih baik kepada pengguna di Xbox One. Dimana game - game yamg ditawarkan akan hadir dengan grafis yang lebih baik.

Dalam hal ini, Microsoft memang memiliki cara pandang yang berbeda dengan kompetitor. Dimana konsol baru bukan berarti harus meninggalkan permainan dan aksesori lama.

Apa yang dilakukan Microsoft memang sempat menjadi pergunjingan Sony. Perusahaan asal Jepang itu justru berpikir sebaliknya, untuk apa ada game lama di konsol baru.

Kabarnya Microsoft mengambil akan segera menambahkan game yang pernah ada pada Xbox klasik seperti ‘Crimson Skies: Road to Ruin’. Dengan strategi yang berbeda, menarik untuk melihat siapa yang akan lebih unggul dalam perkembangan bisnisnya.
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1391 seconds (0.1#10.140)