Urusan Traveling, Anak Muda Banyak Andalkan Kartu Kredit

Senin, 21 November 2016 - 18:05 WIB
Urusan Traveling, Anak...
Urusan Traveling, Anak Muda Banyak Andalkan Kartu Kredit
A A A
JAKARTA - PT Bank Mandiri turut berpartisipasi dalam acara travel online 'Festival Jalan Jalan'. Dalam hal ini Mandiri berkomitmen untuk mendukung transaksi online selama acara yang akan berlangsung selama tujuh hari tersebut.

Menariknya, Senior Vice President Credit Cards Bank Mandiri, Vira Widiyasari mengungkapkan ternyata kartu kredit memiliki porsi besar dalam hal transaksi traveling.

"Travel memiliki porsi yang cukup besar dan kartu kredit segmen ecommerce nya relatif lebih ke anak muda. Tapi Bukan berarti yang lebih tua tidak senang traveling hanya saja posrsinya tidak terlalu banyak," ungkap Vira, di Jakarta, Senin (21/11/2016).

Dirinya menambahkan, kalau dilihat dari segmen usia, penggunanya itu dari usia 25 - 40. Kisaran usia tersebut paling banyak gunakan kartu kredit untuk traveling.

Untuk 'Festival Jalan Jalan' sendiri Bank Mandiri menawarkan beberapa paket menarik untik pemesanan tiket.

"Pengguna kartu kredit Bank Mandiri dan debit Bank Mandiri akan mendapatkan berbagai promo menarik seperti potongan harga hingga cicilan dengan bunga 0% sampai 6 bulan untuk setiap transaksi," ungkapnya.

Dia juga mengatakan traveling secara online kini tengah menjadi tren dan banyak diminati oleh kalangan anak muda Indonesia. Menurut Vira, dari total keseluruhan penggunaan kartu kredit Bank Mandiri, sekitar 15% di antaranya digunakan untuk melakukan pemesanan tiket secara online dan lebih dari 50% kartu debit Bank Mandiri digunakan untuk melakukan transaksi pada e-commerce travel.

"Kami melihatnya tren ini akan semakin tumbuh dan berkembang hingga tahun berikutnya, kami berharap kerja sama ini tidak hanya sampai di sini, tetapi dapat dilanjutkan pada tahun depan," tandasnya.
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0819 seconds (0.1#10.140)