Colour Creations Professional Memberikan Solusi Pengecatan

Senin, 07 November 2016 - 11:22 WIB
Colour Creations Professional Memberikan Solusi Pengecatan
Colour Creations Professional Memberikan Solusi Pengecatan
A A A
JAKARTA - Menjawab kebutuhan konsumen di Indonesia, Nippon Paint kembali menghadirkan inovasi terbaru melalui teknologi tinting atau oplos CCPro (Colour Creations Professional) Series. Melengkapi CCM (Colour Creations Machine) diluncurkan di tahun 2016, teknologi mesin ini merupakan revolusi dalam industri cat dan pelapis.

Melalui inovasi CCPro, diharapkan dapat mengalihkan pola pemilihan cat konsumen, dari cat ready-mix (cat biasa) menjadi cat tinting. Salah satunya karena cat yang diolah melalui proses pencampuran warna dengan mesin tinting Nippon Paint mampu menghasilkan variasi warna yang tidak terbatas.

"Kebutuhan masyarakat akan cat semakin kompleks dari waktu-ke waktu. Kami berupaya agar setiap inovasi dari Nippon Paint dapat menjawab tantangan tersebut. Colour Creations Pro (CCPro) Series adalah kelanjutan Colour Creations Machine (CCM), dimana kedua mesin ini mampu menghasilkan ribuan warna untuk berbagai produk cat, sehingga dapat memenuhi berbagai kebutuhan masyarakat dengan lebih mudah dan cepat, ujar CEO Decorative Paints - Nippon Paint Indonesia, Jon Tan, dalam keterangan resminya, Senin (7/10/2016).

Dengan teknologi yang ditawarkan, tinting CCPro dan CCM mampu menghasilkan ribuan warna dalam berbagai kemasan (1 liter hingga 20 liter) untuk berbagai produk dengan fungsi yang spesifik, mulai dari cat tembok interior dan eksterior, kayu, besi, atap, hingga heavy duty atau protective coatings. Disamping itu, Nippon Paint juga telah menghadirkan special effect paint: Nippon Momento, cat bertekstur yang memberikan tampilan seperti wallpaper dan tersedia dalam dua varian, Momento Enhancer Series dan Momento Textured Paint Series.

Hadirnya inovasi terbaru CCPro juga mendukung kemajuan usaha para pelaku bisnis cat, khususnya pemilik toko bangunan. Bagi pelaku usaha ini, revolusi yang dilakukan Nippon Paint dapat memberikan keuntungan operasional seperti kemudahan pengaturan stok dan gudang, dan kemampuan memproduksi warna yang tidak terbatas.
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.2102 seconds (0.1#10.140)