Lenovo Resmi Produksi Smartphone di Indonesia

Kamis, 20 Oktober 2016 - 14:31 WIB
Lenovo Resmi Produksi Smartphone di Indonesia
Lenovo Resmi Produksi Smartphone di Indonesia
A A A
JAKARTA - Hari ini Lenovo mengumumkan akan memulai produksi smartphone Moto di Indonesia. Bekerjasama dengan PT Tri Dharma Kencana (TDK), smartphone Moto siap di produksi di Serang, Banten.

"Lenovo bangga bisa menjadi salah satu perusahaan smartphone global yang dapat memenuhi Tingkat Kandungan Dalam Negeri (TKDN) dengan melakukan pabrikasi di Indonesia. Kedepannya Lenovo akan menawarkan dua produk yakni Lenovo dan Moto, dan Moto akan diposisikan sebagai produk premium kami," ujar Country Lead, Mobile Business Group, Lenovo Indonesia, Adrie Suhadi, saat pengumuman pabrikasi smartphone Moto, di Jakarta, Kamis (20/10/2016).

Sementara itu, Menteri Komunikasi dan Informatika, Rudiantara yang turut hadir dalam pegumuman tersebut mengatakan, "Saya sangat mengapresiasi apa yang telah dilakukan oleh Lenovo untuk memproduksi smartphone Moto di dalam negeri. Pasalnya kebijakan TKDN 30 persen sebetulnya tidak melulu untuk meningkatkan industri. Akan tetapi bagaimana masyarakat bisa mendapatkan manfaat dari hal ini semua."

Dirinya menambahkan, untuk memenuhi TKDN produsen bisa memilih dari sisi mana memnuhinya, bisa dari hardwere atau softwere bahkan bisa keduanya. Sebab ini kebijakan yang memlersiapkan kita untuk memasuki era yang akan datang. Jadi TKDN ini merupakan bentuk kemandirian Indonesia di masa yang akan datang.

Untuk menandai kehadiran smartphone Moto di Indonesia, Lenovo tengah menggarap sebuah perangkat bernama Moto E3. Smartphone ini kabarnya akan diluncurkan dalam waktu dekat dengan harga satu jutaan.

Dikonfirmasi kapan tanggal pasti peluncuran Moto E3, Adrie masih belum mau memberikan komentar. "Kita tunggu saja tanggal mainnya," ungkapnya.
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7848 seconds (0.1#10.140)