MacBook Pro Generasi BaruGunakan Layar Sentuh

Kamis, 20 Oktober 2016 - 12:36 WIB
MacBook Pro Generasi...
MacBook Pro Generasi BaruGunakan Layar Sentuh
A A A
NEW YORK - Belum lama Apple meluncurkan smartphone iPhone 7 dan iPhone 7 plus bulan lalu, sekarang sedang mempersiapkan peluncuran perangkat lainnya. Seperti biasa pada siklus tahunan Apple, biasanya setelah perangkat smartphone diluncurkan, menyusul perangkat tablet iPad dan perangkat laptop MacBook.

Meskipun pihak Apple tidak memberikan sinyal apapun mengenai dua perangkat lainnya yang akan diluncurkan tahun ini namun, dari informasi yang beredar kalau Apple akan menggelar sebuah acara dalam waktu dekat. Seperti dilansir dari 9to5Mac, Kamis (20/10/2016), acara yang akan diadakan di Cupertino pada 27 Oktober mendatang, kabarnya Apple akan merilis perangkat terbaru mereka.

Perangkat tersebut diyakini adalah laptop MacBook Pro yang telah mengalami pembaharuan. MacBook Pro terbaru ini dikabarkan mempunyai teknologi yang tidak terdapat pada MacBook sebelumya, yaitu keyboard yang menggunakan panel sentuh. Ini akan membuat MacBook Pro tidak akan terdapat keyboard fisik seperti pada umumnya.

Bahkan kabarnya fitur pemindai sidik jari Touch ID juga akan dibenamkan pada laptop ini. Banyak yang berharap MacBook Pro ini akan dibekali port USB tipe C dan Thunderbolt 3 sebagai konektivitas dengan perangkat lain. Kabar lain menyebutkan laptop ini akan menggunakan layar 12 inci atau 13 inci. Sayangnya untuk spesifikasi detailnya belum bisa dipastikan, meskipun jelas akan mengalami peningkatan. Diharapkan akan menggunakan prosesor Intel generasi ke-7 Kaby Lake, kita tunggu saja.
(dol)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6704 seconds (0.1#10.140)