Fintech Tidak Akan Gerus Porsi Perbankan

Kamis, 29 September 2016 - 12:55 WIB
Fintech Tidak Akan Gerus...
Fintech Tidak Akan Gerus Porsi Perbankan
A A A
JAKARTA - Kehadiran financial technology (fintech) tidak hanya marak di luar negeri. Di dalam negeri, Indonesia, penyedia jasa berbasis teknologi ini pun kini sudah semakin ramai.

Bila dilihat lebih dalam, dintech memang menawarkan berbagai jasa seperti yang ditawarkan oleh perbankan. Bahkan Konsumen bisa melakukan pinjaman hingga mencairkan dana dengan cepat dan praktis.

Oleh karena itu, banyak yang memprediksi lambat laun fintech akan menggantikan perbankan. Sebagai perusahaan pelaku fintech di Indonesia, VP & Head of Product Amartha, Aria Widyanto, justru membantah hal tersebut.

"Saya rasa kehadiran fintech tidak akan menggantikan bank. Justru kami sebagai pelaku fintech sebisa mungkin dapat berkolborasi dengan Bank," ujar Aria, di Jakarta, Kamis (29/9/2016).

Dirinya menambahkan, bahkan fintech tidak dapat beroperasi tanpa Bank. Lalu bagaimana caranya fintech dapat bertransaksi kalau tanpa Bank.

Meski belum ada pengertian baku, pada dasarnya Fintech merupakan pemanfaatan teknologi guna mengubah atau mempercepat berbagai aspek dari layanan keuangan yang tersedia saat ini. Mulai dari metode pembayaran, transfer dana, pinjaman, pengumpulan dana, hingga pengelolaan aset.
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0789 seconds (0.1#10.140)