Demi Tangkap Pokemon Langka, Ardi Harus Masuk ke Halaman Masjid

Rabu, 13 Juli 2016 - 15:56 WIB
Demi Tangkap Pokemon...
Demi Tangkap Pokemon Langka, Ardi Harus Masuk ke Halaman Masjid
A A A
JAKARTA - Saat ini Indonesia sedang terjangkit demam game virtual Pokemon Go. Sebuah aplikasi permainan yang seperti dalam kondisi nyata. Tak jarang para pecinta game ini harus melakukan tindakan aneh untuk menangkap monster Pokemon. Bahkan bisa saja di tengah jalan hingga harus masuk ke pekarangan rumah orang.

Seperti yang dialami oleh Ardi Praseno (21) pengguna game Pokemon Go. Karyawan swasta ini mengaku sudah memainkan game yang belum dirilis secara resmi itu sejak tanggal 7 Juli kemarin. Ia mendownload game dengan format apk.

"Ya karena belum ada di Play Store, saya makanya download dari website yang di dalamya sudah ada unduhan format apk game itu," kata Ardi kepada Sindonews, Rabu (13/7/2016).

Ardi juga menjelaskan, cara bermain Pokemon Go, ia harus menyalakan GPS di ponsel androidnya. Ardi pun rela membeli GPS holder dan dipasang di motornya agar mudah ketika menemukan monster-monster Pokemon di jalan.

"Saya sampai beli GPS holder, begitu di jalan ada Pokemon, saya langsung berhenti dan mencoba menangkapnya dengan mengarahkan kamera belakang ke arah monster. Setelah itu saya lempar pokeball," tambahnya.

Ada hal unik yang pernah dialami Ardi yaitu ketika masuk ke halaman masjid untuk menangkap Pokemon langka. "Ada pokemon langka namanya Eevee jadi keunggulannya dia punya 8 bentuk evolusi yang Pokemon lain tidak punya. Buat dapetinnya saya masuk ke halaman masjid," ujarnya.

Bahkan Ardi juga pernah hampir masuk dalam komplek tentara, karena terlalu asik mencari Pokemon. "Pernah juga saking pengen dapetin Pokemon saya hampir masuk ke Komplek Zeni AD. Karena takut dicurigai, saya akhirnya gak jadi masuk," tuturnya.

Dari 151 jenis Pokemon yang ada, Ardi mengaku telah mendapatkan 100 Pokemon dengan 48 jenis yang berbeda. Ia ternyata memang demam Pokemon sejak kecil. "Dari kecil memang saya sudah suka. Makanya saya nunggu versi resminya di rilis di Play Store," kata Ardi.

Tak jarang, cibiran dari orang terdekat pun muncul ketika dirinya menangkap monster-monster lucu itu."Kalau dari orang-orang sekitar bilang, niat amat lu main game sampe sebegitunya," tutup Ardi.

Keuntungan main Pokemon Go

Selain sebagai hiburan, permainan Pokemon Go ternyata memiliki beberapa keuntungan bagi para penggunanya. Ardi Praseno (23) karyawan swasta yang telah memiliki 48 jenis Pokemon berbeda, mengaku merasakan dampak dari permainan buatan Niantic itu.

"Manfaatnya karena itu kan virtual game jadi kita kayak bener-bener nangkep Pokemon. Harus jalan beneran. Makanya saya jadi tahu jalan-jalan kecil yang ada di sekeliling," kata Ardi kepada Sindonews.

Ardi menambahkan, jika seorang pemain telah memiliki Pokemon dengan level yang tinggi maka nantinya bisa dijual kepada orang lain. "Ketika playernya udah tinggi bisa dijual. Ada juga yang jual akun ke player lain nanti dibayar pakai duit beneran. Yang penting nanti dikasih password akunnya," tutup Ardi.
(dol)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7085 seconds (0.1#10.140)