Lenovo Siap Kembangkan Teknologi VR

Kamis, 23 Juni 2016 - 08:17 WIB
Lenovo Siap Kembangkan...
Lenovo Siap Kembangkan Teknologi VR
A A A
JAKARTA - Minat konsumen untuk menikmati konten digital terus berevolusi dengan beralih ke teknologi Virtual Reality atau VR. Ini membuat Lenovo bertekad penuhi kebutuhan konsumen Indonesia dengan menciptakan produk canggih dan murah

CEO Decoding.com dan Adrie R. Suhadi, Country Lead Mobile Business Group, Lenovo Indonesia mengatakan dengan mempertimbangkan tren ke depan dan meningkatnya kebutuhan konsumen akan pengalaman menikmati konten digital dengan cara-cara yang baru, Lenovo Smartphone menjanjikan pengalaman mengesankan yang didukung oleh teknologi Lenovo Virtual Reality (VR).

“Tidak hanya dalam teknologi VR yang dihadirkan Lenovo, pihaknya juga terus menciptakan smartphone yang dapat dijangkau oleh semua kalangan,“ tutur Adrie saat berbicara diacara “Talk show dengan tema “Trend Virtual Reality dan Manfaatnya bagi Konsumen”, di Jakarta, (226).

Adrie menjelaskan, selain menawarkan produk-produk smartphone yang mendukung teknologi VR, juga berkomitmen membantu pengembangan konten, aplikasi dan games berbasis teknologi VR di Indonesia.

”Wujud keseriusan kami, memberikan dukungan pada para pengembang lokal yang memiliki talenta dan minat untuk mengembangkan konten, aplikasi dan game VR untuk smartphone, dengan memberikan keluwesan dalam berkarya,” kata Adrie.

Dirinya menambahkan salah satu pihak yang digandeng oleh Lenovo untuk pengembangan VR lokal adalah Dicoding, yang bekerjasama dengan Lenovo dalam lomba pengembangan games VR yang diumumkan dan ditampilkan pada peluncuran produk Lenovo VIBE K4 Note.
(dol)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0904 seconds (0.1#10.140)