Restoran ini Menggunakan Drone untuk Layani Pelanggan

Rabu, 27 April 2016 - 13:38 WIB
Restoran ini Menggunakan...
Restoran ini Menggunakan Drone untuk Layani Pelanggan
A A A
EINDHOVEN - Memanfaatan kemajuan teknologi membuat kemudahan untuk segala aktifitas. Termasuk penggunaan drone atau pesawat tak berawak yang digunakan pada salah satu kegiatan rumah makan.

Seperti dilansir dari IBTimes, Rabu (27/4/2016), drone tersebut digunakan untuk mengantarkan pesanan pelanggan secara otomatis. Restoran yang berada di Eindhoven, Belanda adalah restoran pertama yang menggunakan drone bernama Blue Jay untuk mengantarkan pesanan kepada pelanggan.

Bahkan drone ini bisa mengingat pesanan pelanggan melalui teknologi sensor kamera. Pesanan yang sudah siap kemudian diteruskan ke drone lain untuk diantarkan kepada pelanggan.

Untuk melindungi konsumen agar tak terkena baling-baling drone, maka di sekeliling baling-baling telah dilengkapi dengan besi pelindung. Selain itu, terdapat cangkir khusus saat pengiriman agar minuman tidak mudah tumpah.

“Kami percaya bahwa suatu hari, drone akan menjadi bagian dari masyarakat dan akan menjadi teman yang baik. Drone memiliki potensi sebagai alat yang berguna untuk umat manusia,” ucap salah satu anggota tim pembuat drone tersebut.

Drone yang mempunyai nilai 2,000 Euro merupakan hasil pengembangan dan penelitian selama sembilan bulan. Diharapkan penggunaan drone ini dapat menjadi sebuah solusi praktis untuk konsep restoran masa depan yang lebih mengefisienkan waktu dan tenaga manusia.
(dol)
Berita Terkait
Pabrik Mulai Berproduksi,...
Pabrik Mulai Berproduksi, VW Ubah Logo seperti Game PacMan
Sosialisasikan COVID-19,...
Sosialisasikan COVID-19, Pengelola Apartemen Manfaatkan Jaringan TV Lokal
GIIAS 2021, AFL Goda...
GIIAS 2021, AFL Goda Pengunjung dengan Beragam Promo Menarik
Ide Ini Belum Dipikirkan...
Ide Ini Belum Dipikirkan Merek Lain, Hyundai Bangun Mobil dengan Empat Kaki
Berkat Kerja Keras Tim,...
Berkat Kerja Keras Tim, CentrePark Raih Penghargaan Wajib Pajak Terbaik
Pura Trans dan Hino...
Pura Trans dan Hino Latih Smart Driving untuk Para Sopir
Berita Terkini
NASA Kewalahan Membersihkan...
NASA Kewalahan Membersihkan Kotoran Manusia yang Menumpuk di Luar Angkasa
1 jam yang lalu
Smartphone, Komputer,...
Smartphone, Komputer, dan Alat Elektronik Akan Bebas dari Tarif Trump
2 jam yang lalu
WhatsApp Sempat Lumpuh!...
WhatsApp Sempat Lumpuh! Grup Chat Terdampak, Tagar WhatsAppDown Meroket
11 jam yang lalu
Bundling iPhone 16 Telkomsel:...
Bundling iPhone 16 Telkomsel: Kuota Jumbo dan eSIM, Cicilan hingga 24 Bulan
14 jam yang lalu
YouTuber Prank Vitaly...
YouTuber Prank Vitaly Zdorovetskiy Bikin Onar di Filipina, Berharap Deportasi Malah Masuk Bui
14 jam yang lalu
Uranus: Misteri 28 Detik...
Uranus: Misteri 28 Detik yang Membuat Ilmuwan Salah Mengukur Durasi Hari!
22 jam yang lalu
Infografis
Puluhan Rudal dan Ratusan...
Puluhan Rudal dan Ratusan Drone Rusia Bombardir Ibu Kota Ukraina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved