Wiper Helm Inovasi Taiwan Masuk Pasar Indonesia

Jum'at, 01 April 2016 - 13:19 WIB
Wiper Helm Inovasi Taiwan...
Wiper Helm Inovasi Taiwan Masuk Pasar Indonesia
A A A
JAKARTA - Bagi para penggemudi sepeda motor, berkendara disaat hujan tentu saja merupakan sebuah masalah tersendiri. Pasalnya, di tengah guyuran hujan yang lebat jarak pandang jadi semakin terbatas. Terlebih kaca helm yang digunakan terhalang oleh percikan air hujan.

Melihat hal ini, Haihao Technology coba memberikan solusinya. Dimana perusahaan asal Taiwan tersebut, menghadirkan sebuah inovasi baru yakni wiper helm yang selama ini kita hanya dapat melihatnya pada mobil.

"Ini merupakan sebuah inovasi baru dari kami dan produk ini sangat berguna bagi pengendara motor di musim hujan. Saat ini kita bawa beberapa contoh untuk memperkenalkannya di Indonesia," ujar Manager Haihao, Jessica Hsieh, Jumat (1/4/2016).

Produk ini memiliki ayunan rentang hingga 120 derajat, sehingga dapat menyapu seluruh permukaan kaca pada helm. Selain itu produk ini masih dapat digunakan hingga kecepatan maksimal 150Km/jam dan untuk ukuran berat, alat ini hanya memiliki bobot 265g sehingga tidak akan begitu berpengaruh untuk bobot helm secara keseluruhan.

Alat ini bisa dipasang untuk semua jenis helm. Cara penggunaannya cukup menggunakan baterai biasa (ukuran AA) atau bisa dengan model baterai charge.

Untuk urusan harga, produk ini dibanderol dengan harga Rp 650ribu dan saat ini tersedia di Pameran automotif International Auto Parts Accessories & Equip Exhibition (Inapa) 2016 di JIExpo, Kemayoran.
(dol)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6602 seconds (0.1#10.140)