Google Translate Salah Terjemahkan

Jum'at, 08 Januari 2016 - 15:00 WIB
Google Translate Salah...
Google Translate Salah Terjemahkan
A A A
MOUNTAIN VIEW - Layanan terjemahan bahasa dari Google saat ini telah digunakan oleh miliaran orang di seluruh dunia. Sangking seringnya digunakan, tentu saja jika terjadi salah terjemahan orang-orang pasti langsung mengetahuinya.

Dilansir dari Ubergizmo, Jumat (8/1/2016), baru-baru ini terjemahan otomatis dari Google tersebut salah mengkonversi bahasa. Terjemahan online Google tersebut mengonversi Federasi Rusia menjadi "Mordor".

Bila Anda ketahui, Mordor bukan merupakan sebuah tempat yang nyata, melainkan sebuah lokasi fiksi yang terdapat dalam seri film Lord of the Rings.

Ternyata, hal tersebut bukan merupakan kesalahan yang diketahui oleh pengguna untuk pertama kalinya. Google Terjemahan juga pernah mengonversi Rusia menjadi "Penjajah".

Namun yang lebih unik, nama Menteri luar negeri Rusia Sergey Lavrov, diterjemahkan menjadi "kuda kecil sedih".

Pihak Google memberikan keterangan mengenai hal tersebut. "Terjemahan otomatis sangat sulit, karena arti kata-kata tergantung pada konteks dimana mereka digunakan. Maka tidak semua terjemahan dapat dikonversi dengan sempurna dan kesalahan penerjemahan mungkin saja terjadi," ujar juru bicara Google.

Terjemahan bekerja tanpa campur tangan penerjemah manusia. Sehingga tidak harus dilihat menjadi sebuah hal yang serius atau disengaja.
(dyt)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.2915 seconds (0.1#10.140)