Anak-anak Pencipta Robot di Indonesia Harus Percaya Diri

Minggu, 06 Desember 2015 - 19:01 WIB
Anak-anak Pencipta Robot...
Anak-anak Pencipta Robot di Indonesia Harus Percaya Diri
A A A
JAKARTA - General Manager Event Koran Sindo dan Sindonews, Rini Irawati Nurhuda mengatakan, penilaian dalam ajang kali ini tidak hanya terbatas pada kreasi maupun hasil karya robot yang diciptakan.

Dalam grand final Olimpiade Robotika Sindo nanti, para dewan juri akan melihat bagaimana masing-masing tim mempresentasikan hasil karyanya dengan jelas dan meyakinkan, sehingga mereka harus percaya diri.

"Sekalipun hasil karya mereka sangat unik dan bernilai jual tinggi, semuanya akan menjadi sia-sia bila presentasinya buruk," ujar Ira, panggilan akrabnya.

Baca:

Tiga Bocah SD Ciptakan Robot Perpustakaan di Olimpiade Robotika
Anak-anak Membuat Robot dengan Imajinasi Luar Biasa

Dalam memberikan materi presentasinya, Ira menyebut, selain dibutuhkan ketenangan, para peserta pun diwajibkan langsung ke tujuan hasil karyanya. Sempitnya waktu, hanya berdurasi 7 menit, kata Ira, menjadikan semua peserta harus dapat memanfaatkan dengan maksimal.

Sejauh ini, Ira menilai para peserta hasil karya keenam peserta ini sudah sangat inovasi dan original. Hanya, lanjut dia, ada beberapa masalah yang perlu diperhatikan, seperti minimnya kepercayaan diri dan lemahnya komunikasi menyampaikan presentasi.

Untuk itu, Ira pun menyarankan dengan sempitnya waktu, para peserta bisa memanfaatkan semaksimal mungkin untuk belajar mempresentasikan karyanya dengan belajar melalui cermin maupun menonton contoh presentasi melalui YouTube.

"Terutama soal percaya diri, kalo sudah terbentuk, tentu nantinya komunikasi akan berjalan dengan sendirinya," jelas Ira.

Ira berkeyakinan dengan menggabungkan hasil karya dan presentasi yang luar biasa. Bukan tak mungkin, robot hasil buatan para peserta ini akan dapat di produksi massal, lantaran dianggap bermanfaat bagi masyarakat. "Bisa jadi, mereka yang menang akan diikutkan ke tahap selanjutnya seperti olimpiade tingkat dunia," terangnya.

Adapun enam peserta grand final Olimpiade Robotika Sindo akan bersaing di Anjungan Jawa Barat, Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta, pada 20 Desember 2015.
(dmd)
Berita Terkait
Figure 02: Ancaman atau...
Figure 02: Ancaman atau Sahabat? Robot Humanoid yang Siap Mengubah Dunia
Bisa Susun Barang, Ilmuwan...
Bisa Susun Barang, Ilmuwan Teliti Gerak-gerik Robot Berbentuk Manusia
Robot Rp1,4 Miliar Mengayunkan...
Robot Rp1,4 Miliar Mengayunkan Tinju ke Warga: Teknologi atau Ancaman?
Ini 5 Robot Termahal...
Ini 5 Robot Termahal di Dunia, Harganya Mencapai Rp36,1 Miliar
Ngeri dan Kagum, Robot...
Ngeri dan Kagum, Robot Humanoid Ini Bisa Ciptakan Ekspresi Wajah
Inovasi Baru, Robot...
Inovasi Baru, Robot Sukses Rancang dan Bangun Tembok Raksasa Tanpa Bantuan Manusia
Berita Terkini
Cara Mengunci Aplikasi...
Cara Mengunci Aplikasi di HP Infinix, Penting Dipahami!
7 jam yang lalu
Cara Cek RAM di HP vivo,...
Cara Cek RAM di HP vivo, Pengguna Wajib Tahu!
7 jam yang lalu
Cara Mengganti Bahasa...
Cara Mengganti Bahasa di HP Oppo, Jangan Sampai Keliru!
8 jam yang lalu
Perkuat Identitas dengan...
Perkuat Identitas dengan Tema Retro, LG Mendefinisikan Ulang Pengalaman Konsumen
14 jam yang lalu
7 Cara Mengatasi Ghost...
7 Cara Mengatasi Ghost Touch pada iPhone, Ternyata Mudah!
17 jam yang lalu
iPhone 16 Baru Diluncurkan,...
iPhone 16 Baru Diluncurkan, Pahami Istilah iPhone Inter
18 jam yang lalu
Infografis
Rendang dan Gulai Masuk...
Rendang dan Gulai Masuk Daftar Rebusan Terenak di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved