Telkom Berhasil Gaet 12.000 Pelanggan

Jum'at, 04 September 2015 - 15:45 WIB
Telkom Berhasil Gaet...
Telkom Berhasil Gaet 12.000 Pelanggan
A A A
MAKASSAR - PT Telkom witel Sulsel berhasil menggaet 12.000 pelanggan, untuk memanfaatkan layanan Indihome, dengan memanfaatkan sambungan fiber optik.

Layanan Indihome menjadi fokus jualan perusahaan BUMN ini, karena menawarkan tiga fasilitas sekaligus yang dikenal Triplee Play, layanan internet, komunikasi dan televisi interaktif, serta berbagai konten digital termasuk juga home automation yang semakin tinggi.

Menurut GM Telkomse Witel Sulsel, Nuryadin Salam, saat ini sudah 11 kabupaten dari 24 kabupaten dengan pemasangan dipusatkan di beberapa area publik, seperti di Makassar, Maros, Gowa, Pangkep, Bone hingga Selayar.

"Ditargetkan sampai akhir tahun sudah bisa terpasang hingga 60.000 sambungan, dari situ sekitar 50% pelanggan baru dan sisanya merupakan pelanggan lama yang dimigrasi ke Indihome," ujarnya usai melayani pelanggan pada peringatan Pelanggan Nasional, bersama Head of Marketing Telkom Regional 7, Aris Dwi Tjahjanto, Jumat (4/9/2015).

Nuryadin menuturkan, dari pengembangan Indihome, pihaknya juga menggenjot pemasangan di beberapa proyek perumahan karena sistem pemasangan kabel optiknya lebih mudah. Saat ini saja perumahan yang sudah dipasangi Indihome sebanyak 118 cluster data hingga 31 Agustus, diharapkan dapat terus bertambah.

"Kami juga gencar memasang WiFi Corner di 11 daerah tersebut, tujuannya untuk mengedukasi masyarakat menggunakan layanan broadband. Dari keseringan memanfaatkan WiFi Corner, ditargetkan pelanggan bisa memindahkannya ke rumah mereka dengan memasang Indihome," tuturnya.

Sementara, Head of Marketing Telkom Regional 7, Aris Dwi Tjahjanto menuturkan, di KTI secara khusus Telkom menargetkan, pemberantasan buta internet atau broadband, makanya gencar dibangun WiFi Corner agar masyarakat semakin melek internet.

"Kami ingin membuat masyarakat semakin melek internet, sehingga mereka merasa butuh broadband khususnya kalangan pelajar," pungkasnya.
(dyt)
Berita Terkait
Baru 3 Tahun Pimpin...
Baru 3 Tahun Pimpin Telkom, Pengamat: Masa Jabatan Ririek Masih Panjang
Bakal Digelar di Jakarta...
Bakal Digelar di Jakarta dan Surabaya, Digiland 2023 Meriahkan HUT Ke-58 Telkom
Wujudkan Pemerataan...
Wujudkan Pemerataan Akses Telekomunikasi dan Informasi, Telkom Luncurkan Second Gateway Manado
Perkuat Infrastruktur,...
Perkuat Infrastruktur, Telkom Bidik Potensi Konektivitas Asia Pasifik
Telkom Bagikan Dividen...
Telkom Bagikan Dividen Rp14,86 Triliun
Gelar RUPST Tahun Buku...
Gelar RUPST Tahun Buku 2023, Telkom Bagikan Dividen Rp17,68 Triliun
Berita Terkini
Jepang Kenalkan Rudal...
Jepang Kenalkan Rudal dengan Kecepatan Lebih dari 9.000 Km per-Jam
4 jam yang lalu
Desain 4 Model iPhone...
Desain 4 Model iPhone 17 Bocor, Begini Bentuknya
8 jam yang lalu
Thailand Uji Coba Teknologi...
Thailand Uji Coba Teknologi Peringatan Bencana lewat Smartphone
14 jam yang lalu
Hasil Riset Ungkap Tumbuhan...
Hasil Riset Ungkap Tumbuhan Bisa Menjerit saat Tersakiti
15 jam yang lalu
Dunia Gonjang-Ganjing,...
Dunia Gonjang-Ganjing, Kripto Kok Santai? Intip Rahasia Bitcoin Jadi Benteng Investasi di Tengah Krisis!
17 jam yang lalu
Fokus Masa Depan, LG...
Fokus Masa Depan, LG Bangun Jalinan Konektivitas dengan Mahasiswa
18 jam yang lalu
Infografis
Hadiah untuk F-16 Pertama...
Hadiah untuk F-16 Pertama yang Berhasil Ditembak Jatuh
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved