Vivo di Indonesia Ingin Ubah Stigma Murahan

Minggu, 28 Juni 2015 - 07:31 WIB
Vivo di Indonesia Ingin Ubah Stigma Murahan
Vivo di Indonesia Ingin Ubah Stigma Murahan
A A A
JAKARTA - Masuk ke Indonesia, vendor smartphone asal Tiongkok Vivo punya ambisi besar, yakni mengubah stigma bahwa merek Tiongkok itu murahan.

Hal itu diungkap VP dan Chief Marketing Officer Vivo Global Alex Feng saat meluncurkan smartphone Vivo X5Pro di Indonesia. Di tanah air Chief Operating Office PT. Vivo Communication Indonesia Kenny Chandra menyebut, bahwa Vivo sudah mengeluarkan lima produk. Produk seri Y ditujukan untuk segmen affordable smartphone sedangkan seri X adalah segmen premium.

Vivo X5 Pro sendiri terlihat mengunggulkan kualitas dan teknologi audio Hi-Fi. Teknologi Hi-Fi ini diklaim menghadirkan kualitas audio jernih dan detil, bersaing langsung dengan Lenovo A7000 dengan teknologi Dolby Atmos dan Blaupunkt Sonido X1+ yang sebelumnya dikenal sebagai vendor perangkat audio. Teknologi audio Hi-Fi (High Fidelity) Vivo X5Pro berasal dari chip AKMDAC AK4375. Di dalamnya terdapat software peningkat kualitas audio bernama BBE, salah satunya untuk mengatur equalizer.

Tentu saja, untuk menikmati audio berkualitas tinggi, harus ada dukungan headset berkualitas. Selain headset bawaan Vivo, direkomendasikan merek lain seperti Sennheiser. Mengusung banderol Rp5 juta, Vivo X5 Pro tersedia di akhir Juni 2015. Spesifikasinya, antara lain prosesor Snapdragon 615 octa-core 1.5GHz 64bit, RAM 2GB, memori internal 16 GB, layar 5.2 inci Super Amoled (1080x1920 piksel), baterai 2450mAh, Android Lollipop, 4G LTE, serta kamera utama dan depan masing-masing 13 MP dan 8 MP.

Desainnya cukup elegan, dibalut warna putih dan silver mengkilap. Uniknya, saat melihat dan menggenggamnya, memang agak mirip dengan ponsel keluaran Apple, terutama dari posisi lubang speaker di bawah.

Chief Executive Officer Vivo Indonesia Duran Dong menegaskan bahwa mereka bersungguh-sungguh mengincar posisi tiga besar smartphone terlaris di Indonesia. Vivo berencana membuka pabrik di Indonesia pada 2017.

(Baca: Vivo X5Pro Unggulkan Teknologi HiFi)
(dyt)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9159 seconds (0.1#10.140)
pixels