Sony Bangkitkan Lagi Walkman versi Modern dengan Android

Selasa, 17 Januari 2023 - 09:00 WIB
loading...
Sony Bangkitkan Lagi...
Sony Walkman baru berbasis Android hanya akan dijual di Jepang dan negara-negara Eropa. Foto/IST
A A A
JAKARTA - Sony membangkitkan lagi perangkat pemutar lagu legendaris mereka, Walkman, dengan tampilan baru dan berjalan dengan sistem Android.Tidak main-main perusahaan teknologi asal Jepang itu merilis dua Sony Walkman baru yakni Sony Walkman NW-A300 dan Sony Walkman NW-ZX700.

Kedua perangkat tersebut tampil dengan desain yang sangat menarik karena memiliki ukuran yang lebih ramping dan moderen.

Berbeda dengan Sony Walkman lawas, kini bagian depan perangkat audio mini itu didominasi oleh layar sentuh. Uniknya, Sony masih tetap mempertahankan tombol fisik yang ada di bagian samping kanan body Sony Walkman.

Perangkat itu sendiri bisa terhubung dengan jaringan internet nirkabel. Selain itu juga disediakan sistem koneksi Bluetooth bagi yang ingin mendengarkan lagu melalui headphone tanpa kabel. Namun Sony juga tetap membuat slot khusus yang bisa digunakan untuk menggunakan headphone konvensional.



Sony Bangkitkan Lagi Walkman versi Modern dengan Android


Perbedaan antara NW-A300 dan NW-ZX700 ada di beberapa bagian. Sony Walkman NW-A300 menyasar segmen entry level dengan harga 46.000 Yen atau mencapai Rp5,3 juta. Sony Walkman NW-A300 tidak dilengkapi dengan sistem audio premum.

Beda dengan Sony Walkman NW-ZX700 yang tidak hanya memiliki ukuran yang lebih besar tapi juga kualitas audio yang lebih premium. Harga Sony Walkman NW-ZX700 dibanderol di angka 104.500 Yen atau mencapai Rp12,2 juta.



Sony Walkman NW-ZX700 juga memiliki dua colokan speaker. Colokan pertama digunakan untuk headphone standar yang berukuran 3,5 milimeter sedangkan yang kedua untuk headphone premium atau high-end dengan ukuran 4,4 milimeter.

Kembalinya Sony Walkman dengan sistem Android itu memang sangat menarik. Apalagi saat ini banyak perusahaan teknologi tidak tertarik membuat perangkat canggih pemutar lagu.

Apple bahkan sudah lama menyuntik mati iPod. Pasalnya banyak orang lebih sering memutar lagu melalui ponsel pintar. Berbeda dengan Sony yang masih merasa perlu menjaga sejarah Sony Walkman. Sayangnya, Sony Walkman versi baru itu hanya akan dijual di Jepang dan Eropa.
(wsb)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Brand Lokal untuk Pengguna...
Brand Lokal untuk Pengguna iPhone, Apply Hadirkan Aksesori Bergaransi 3 Tahun
Ekspresi Cinta Ramadan...
Ekspresi Cinta Ramadan dengan HUAWEI Mate X6, Hadiah Premium Penuh Makna
HONOR Luncurkan Rangkaian...
HONOR Luncurkan Rangkaian Produk Baru, Penjualan Eksklusif di Shopee!
Anker Luncurkan Soundcore...
Anker Luncurkan Soundcore AeroFit 2 dan V20i: Nyaman dan Mampu Menerjemahkan 100 Bahasa
Hadir di Indonesia,...
Hadir di Indonesia, HUAWEI Mate X6 Tawarkan Premium Service Hingga Rp4.344 Juta!
5 Tips Memilih Kipas...
5 Tips Memilih Kipas Angin Portable untuk Nonton Konser
5 Alasan Membeli ASUS...
5 Alasan Membeli ASUS Zenbook DUO Sekarang!
IHEAC Audio Video Show...
IHEAC Audio Video Show 2024, Beri Pengalaman Terbaik bagi Pecinta Audio dan Teknologi
Bikin Tenang, Axioo...
Bikin Tenang, Axioo Hadirkan Layanan ADP Extra Berikan Proteksi dari Kerusakan dan Kehilangan
Rekomendasi
KO Brutal Gadzhi Rabadanov...
KO Brutal Gadzhi Rabadanov dalam 32 Detik Bikin Khabib Nurmagomedov Terpukau
Final Piala Asia U-17...
Final Piala Asia U-17 2025: Uzbekistan vs Arab Saudi, Saksikan Pertandingannya Malam Ini Pukul 22.00 WIB Live di iNews
Menteri Malaysia Diolok-olok...
Menteri Malaysia Diolok-olok karena Berikan Suvenir kepada Presiden China di Tempat Parkir Bawah Tanah
Berita Terkini
Robot Bergabung dengan...
Robot Bergabung dengan Manusia dalam Lomba Maraton di Beijing
23 menit yang lalu
Fenomena Cahaya Aneh...
Fenomena Cahaya Aneh Berwarna-warni Terlihat di Langit Kanada
3 jam yang lalu
Wikipedia Tawarkan Data...
Wikipedia Tawarkan Data ke Keggle untuk Melatih AI
9 jam yang lalu
China Negara Pertama...
China Negara Pertama yang Rutin Menggunakan Reaktor Nuklir Thorium
10 jam yang lalu
Daftar Kode Redeem FF...
Daftar Kode Redeem FF Free Fire Max Sabtu 10 April 2025, Klaim Sekarang!
22 jam yang lalu
Spesies Serangga Baru...
Spesies Serangga Baru Ditemukan, Dinamai Singapura
22 jam yang lalu
Infografis
5 Negara Islam dengan...
5 Negara Islam dengan Kekuatan Militer Terkuat di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved