Tidak Spektakuler Tapi Bersejarah, Ini Foto Pertama Teleskop Luar Angkasa James Webb

Sabtu, 12 Februari 2022 - 17:31 WIB
loading...
Tidak Spektakuler Tapi...
Foto pertama yang direkam Teleskop Luar Angkasa James Webb menunjukkan sebuah bintang bernama HD 84406 dan sebagian dari mosaik yang berhasil direkam pada 2 Februari 2022. Foto/Space.com/NASA
A A A
MOMEN yang paling ditunggu akhirnya datang juga. Untuk pertama kali Teleskop Luar Angkasa James Webb (JWST) milik NASA merilis foto pertama yang berhasil direkam. Gambar yang dihasilkan memang tidak spektakuler, namun menjadi tonggak bersejarah dalam penelitian luar agkasa.

Tim ahli yang mengoperasikan Teleskop Luar Angkasa James Webb merilis beberapa gambar pertama pada hari Jumat 11 Februari 2022. Foto utama menunjukkan sebuah bintang bernama HD 84406 dan hanya sebagian dari mosaik yang berhasil direkam selama 25 jam pada 2 Februari 2022. Gambar itu direkam selama proses menyelaraskan cermin tersegmentasi observatorium JWST.

"Seluruh Tim James Webb sangat gembira melihat pengambilan gambar pertama dan penyelarasan teleskop berjalan baik," kata Marcia Rieke, peneliti utama instrumen James Webb dan astronom University of Arizona dalam pernyataan resmi bersama NASA dikutip SINDOnews dari laman space.com, Sabtu (12/2/2022).

Baca juga; Setelah 30 Hari, Teleskop James Webb Tiba di Orbit Sejauh 1,5 Juta Kilometer

Observatorium JWST sudah selama 48 hari di luar angkasa sejak peluncuran pada 25 Desember 2021. Saat ini teleskop luar angkasa ini masih menjalani proses commissioning (uji coba fungsi seluruh elemen) yang diperkirakan akan berlangsung sekitar enam bulan. Teleskop telah menghabiskan waktu sebulan pertama untuk membuka konfigurasi peluncuran dan berjalan hampir 1,5 juta kilometer jauhnya dari Bumi.

Selama sebagian besar waktu yang tersisa, para ilmuwan berfokus pada membangunkan dan mengkalibrasi instrumen observatorium dan membuat penyesuaian 18 segmen cermin emas teleskop James Webb. Cermin ini diperlukan untuk mendapatkan gambar yang tajam dan jelas dari alam semesta.

Namun, perjalanan teleskop James Webb masih panjang untuk mendapatkan gambar yang sempurna. Sebab, gambar HD 84406 yang ditunjukkan hari ini masih belum menunjukkan hasil yang baik. "Gambar pertama akan jelek," kata Jane Rigby, ilmuwan proyek operasi Teleskop James Webb.

Baca juga; Lewati 178 Proses Mekanis Rumit, Cermin Raksasa Teleskop James Webb Terbuka Sempurna
Tidak Spektakuler Tapi Bersejarah, Ini Foto Pertama Teleskop Luar Angkasa James Webb


Foto tersebut menunjukkan beberapa tampilan HD 84406, bintang yang baru-baru yang terekam teleskop James Webb. HD 84406 berada di konstelasi Ursa Major atau Big Bear, tetapi tidak terlihat dari Bumi tanpa teleskop.

Tapi itu adalah target awal yang sempurna untuk Webb karena kecerahannya stabil dan observatorium selalu dapat menemukannya . "Cahaya bintang, bintang terang ... bintang pertama yang akan dilihat Webb adalah HD 84406, bintang mirip matahari yang berjarak sekitar 260 tahun cahaya," tulis pejabat NASA di Twitter.

Anehnya, teleskop James Webb saat beroperasi sempurna tidak akan dapat merekam HD 84406 karena bintang ini terlalu terang untuk direkam. Sebelumnya, personel JWST telah mengatakan bahwa teleskop James Webb beroperasi penuh dengan baik pada akhir April 2022.

Baca juga; Teleskop Terbesar dan Termahal, Roket Ariane 5 Sukses Luncurkan James Webb

Selain gambar HD 84406, NASA juga membagikan gambar "selfie" yang diambil observatorium menggunakan lensa khusus yang menargetkan cermin utama observatorium untuk membantu selama proses penyelarasan.
(wib)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
China Berencana Bawa...
China Berencana Bawa Bakteri dari Luar Angkasa ke Bumi
Struktur Raksasa di...
Struktur Raksasa di Mars Jadi PR Besar Astronom untuk Mengungkapnya
Roket Uni Soviet Kembali...
Roket Uni Soviet Kembali ke Bumi setelah 53 Tahun Terjebak di Antariksa
Melampaui Zamannya,...
Melampaui Zamannya, Bukti Kecanggihan Teknologi Antariksa Zaman Firaun Terungkap
Satelit Kubus Milik...
Satelit Kubus Milik Korea Selatan Bakal Ramaikan Misi Artemis
Tantang Starlink, Amazon...
Tantang Starlink, Amazon Luncurkan Satelit Pertama
Trump akan Pasang Senjata...
Trump akan Pasang Senjata AS di Luar Angkasa, Bagian dari Rencana Kubah Emas
Satelit Rahasia Rusia...
Satelit Rahasia Rusia yang Diduga Terhubung Senjata Nuklir Berputar di Luar Kendali
Katy Perry Nyanyikan...
Katy Perry Nyanyikan What A Wonderful World untuk Bumi saat di Luar Angkasa
Rekomendasi
Penembakan 3 Polisi...
Penembakan 3 Polisi hingga Tewas oleh TNI di Way Kanan Dinilai Pelanggaran HAM: Negara Wajib Usut Tuntas
Profil Irjen Rudi Darmoko,...
Profil Irjen Rudi Darmoko, Peraih Adhi Makayasa 1993 yang Kini Pimpin Polda NTT
5 Hidangan Diet yang...
5 Hidangan Diet yang Pas Dinikmati Saat Musim Hujan
Berita Terkini
Kemarau Basah Melanda...
Kemarau Basah Melanda Indonesia, Musim Kemarau Tetapi Hujan Deras
Arab Saudi Dilanda Panas...
Arab Saudi Dilanda Panas Ekstrem, Suhu di Jeddah Mencapai 47 Celcius
Google Veo 3, Video...
Google Veo 3, Video AI yang Sulit Dibedakan Palsu atau Asli Diluncurkan
Apple Berencana Luncurkan...
Apple Berencana Luncurkan Kacamata Pintar Tahun Depan
Mengapa Banyak Terjadi...
Mengapa Banyak Terjadi Gempa Bumi di Yunani? Ini Penjelasan Ilmiahnya
Melindungi Jejak Digital...
Melindungi Jejak Digital Anda: Panduan Mematikan Lokasi di iPhone
Infografis
Ini 3 Negara Musuh AS...
Ini 3 Negara Musuh AS yang Tidak Terkena Tarif Impor Trump
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved