Dianggap Mirip, PUBG Gugat Apple, Google dan Developer Free Fire

Jum'at, 14 Januari 2022 - 11:01 WIB
loading...
Dianggap Mirip, PUBG...
Developer PUBG, Krafton melakukan gugatan kepada Free Fire, Apple dan Google. Foto/IST
A A A
JAKARTA - Developer permainan online PUBG , Krafton menggugat Apple, Google dan developer game onlie Free Fire karena dianggap memiliki kemiripan. Apple dan Google dimasukkan dalam daftar gugatan karena dianggap bertanggung jawab menyebarkan game Free Fire di platform mereka.

Krafton malah semakin kecewa dengan Google karena menjadikan layanan mereka, YouTube, sebagai tempat untuk panduan permainan Free Fire. Menurut mereka hal itu merupakan salah satu langkah yang salah kaprah karena mempopulerkan tindakan plagiat.



Dianggap Mirip, PUBG Gugat Apple, Google dan Developer Free Fire


Disebut The Verge, Krafton melihat adanya kemiripan cara permainan antara PUBG dengan Fre Fire. Menurut mereka dua game Free Fire yakni Free Fire dan Free Fire Max telah meniru beberapa aspek yang ada di PUBG : Battleground.

Beberapa elemen yang mereka anggap sama di antaranya adalah adegan pembuka dimana para pemain dijatuhkan dari pesawat terbang, struktur permainan, pilihan senjata dan kombinasinya, perlengkapan baju tempur, warna, tekstur dan material. Darisitu Krafton menuduh developer game, Garena , telah mendapatkan keuntungan ratusan juta dollar dari peniruan itu.



Begitu juga dengan Google dan Apple yang juga mendapatkan keuntungan finansial karena telah mendistribusikan game Free Fire dan Free Fire Max. Krafton mengaku sudah meminta Garena untuk menghentikan kedua game itu. Hanya saja permintaan itu ditolak.

Apple dan Google juga belum memberikan komentar mengenai gugatan Krafton. Yang pasti menurut The Verge keuntungan yang didapat Garena memang sangat luar biasa berkat permainan Free Fire dan Free Fire Max. Data Sensor Tower menyebutkan yeuntungan yang didapat dari biaya yang dikeluarkan pemain Free Fire dan Free Fire Max mencapai USD1,1 miliar atau setara Rp15,7 triliun.
(wsb)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Cara Download dan Main...
Cara Download dan Main Free Fire Beta Testing APK, Jangan Sampai Ketinggalan!
Daftar Kode Redeem FF...
Daftar Kode Redeem FF Free Fire Max Sabtu 8 Maret 2025, Klaim Sekarang!
10 Game Terbaik Sepanjang...
10 Game Terbaik Sepanjang Masa, Mobile Legend dan Free Fire Tidak Termasuk
Cara Daftar Free Fire...
Cara Daftar Free Fire Advance Server 2025, Mudah dan Praktis!
Arkana Rilis Games Ahli...
Arkana Rilis Games Ahli Neraka Typoon, Kenalkan Dunia Mistis Indonesia
500+ Daftar Nama Karakter...
500+ Daftar Nama Karakter Free Fire Keren 2025 Berbagai Tema dan Nuansa
China Batasi Anak-anak...
China Batasi Anak-anak Bermain Game hanya 15 Jam Sebulan
Cara Mudah dan Cepat...
Cara Mudah dan Cepat Top Up Diamond di Situs topupff.org
Tanggal Kelahiran Game...
Tanggal Kelahiran Game Pokemon Presents Bocor, Ini Detail Permainannya
Rekomendasi
Pengamat Militer Sebut...
Pengamat Militer Sebut Seskab Dapat Ditempati Prajurit TNI Aktif
Geledah 12 Lokasi Terkait...
Geledah 12 Lokasi Terkait Kasus Bank BJB, KPK Sita Mobil hingga Deposito Rp70 Miliar
Kolaborasi PNM dan Kementerian...
Kolaborasi PNM dan Kementerian UMKM Perkuat Literasi Usaha Nasabah
Berita Terkini
Terjadi di Zaman Nabi,...
Terjadi di Zaman Nabi, Fenomena Alam Ini Jadikan Organ Tubuh seperti Kaca
2 jam yang lalu
Pantai di Iran Tiba-tiba...
Pantai di Iran Tiba-tiba Berubah Warna Menjadi Merah Darah
5 jam yang lalu
Indonesia Hapus 1,3...
Indonesia Hapus 1,3 Juta Konten Berbahaya Terkait Pornografi dan Judi Online
8 jam yang lalu
Rinnai Indonesia Luncurkan...
Rinnai Indonesia Luncurkan Smart HOB RB-A2660G(B), Dilengkapi Teknologi Automatic Menu
10 jam yang lalu
Cara Mengatasi Bootloop...
Cara Mengatasi Bootloop di HP Oppo yang Langsung Tokcer
14 jam yang lalu
4 Cara Menghapus Aplikasi...
4 Cara Menghapus Aplikasi Bawaan Realme Anti Ribet
15 jam yang lalu
Infografis
7 Masjid Tua di Jakarta...
7 Masjid Tua di Jakarta yang Ikonik dan Sarat Sejarah Islam
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved