Cara Mengatasi Headset Tak Terdeteksi di Laptop, Ikuti Langkah-langkah Ini!

Jum'at, 24 Desember 2021 - 21:38 WIB
loading...
Cara Mengatasi Headset...
Cara mengatasi headset tak terdeteksi di laptop bisa dilakukan sendiri dengan mengetahui penyebabnya terlebih dahulu. Foto/dok
A A A
JAKARTA - Cara mengatasi headset tak terdeteksi di laptop bisa dilakukan sendiri dengan mengetahui penyebabnya terlebih dahulu. Jika sudah mengetahui penyebabnya, Anda bisa memperbaikinya sendiri tanpa perlu membawa laptop atau headset ke tukang service.

Memang diakui, bekerja sambil mendengarkan musik bisa membuat semangat makin bertambah. Apalagi musik yang diputar dari penyanyi atau band yang menjadi favorit Anda.

Namun jika Anda bekerja di kantor, memutar musik keras-keras di pc atau laptop jelas akan menggangu rekan kerja. Agar tidak menggangu, biasanya Anda menggunakan headset.

Lalu apa jadinya jika headset yang sudah disambungkan ternyata tidak terdeteksi ke laptop? Tentunya ini akan membuat Anda senewen.



Sebelum marah-marah dan memgurangi mood Anda, simak cara mengatasi headset tak terdeteksi di laptop ini:

1. Cek Kondisi Headset

Sebelum menyalahkan laptop Anda, ada baiknya periksa kondisi headset apakah memang rusak atau tidak. Periksa bagian kabel headset yang terbuat dari kabel halus dan rentan putus.

Jika memang tidak terdeteksi juga, coba pinjam headset rekan di sebelah untuk memastikannya. Kalau ternyata headset itu terdeteksi, berarti sudah seharusnya memang mengganti headset Anda dengan yang baru.

2. Cek Kondisi Port

Selain memeriksa kondisi headset, perlu juga memeriksa kondisi port audio pada laptop. Seperti saat mengecek kondisi headset, Anda juga bisa meminjam headset lain untuk mengecek port audio di laptop.

Bila ternyata seluruh headset tidak terdeteksi, bisa jadi port audio yang bermasalah. Jika memang karena port, ada baiknya bawa ke tempat service laptop untuk diperbaiki.

3. Update Driver

Jika kondisi port dan headset baik-baik saja, coba lakukan perbaruan driver software di laptop. Bisa saja headset tidak berfungsi di laptop akibat driver yang belum di-update.



Untuk melakukan update software, pastikan laptop terkoneksi ke internet. Lalu buka menu Device Manager dengan cara klik Windows + X pada keyboard laptop.

Setelah masuk menu Device Manager, klik sound, video and game controllers. Selanjutnya klik pilihan update driver software.

Kemudian laptop akan melakukan pencarian otomatis untuk update driver software, tunggu prosesnya. Bila selesai, restart laptop Anda sebelum mencoba menghubungkan headset.

4. Scan for Hardware Change

Cara lain yang bisa dilakukan jika headset tak terdeteksi di laptop adalah dengan Scan for Hardware Changes. Fitur ini akan memindai hardware apa saja yang mengalami perubahan, seperti misalnya perubahan pada soundcard yang menyebabkan laptop tidak dapat mendeteksi headset.

Untuk menggunakan fitur ini hampir sama dengan cara sebelumnya, yakni buka menu Device Manager dengan cara klik Windows + X pada keyboard laptop.

Setelah masuk menu Device Manager, klik sound, video and game controllers. Klik pilihan Scan for Hardware Changes dan tunggu prosesnya. Tutup jendela Device Manager tadi dan coba refresh, jika perlu restart laptop Anda.



5. Ubah Sample Rate dan Bit Depth

Cara terakhir mengatasi headset yang tidak terdeteksi di laptop yakni dengan melakukan perubahan pada sample rate dan bit depth. Untuk mencoba cara ini, pertama-tama klik kanan pada simbol sound yang ada di desktop, biasanya di bagian pojok kanan bawah.

Kemudian pilihlah Playback devices. Pada jendela baru, pilih bagian speaker/headphones. Di sini Anda bisa ubah setelannya menjadi Set as default dan lanjutkan dengan klik properties.

Pada jendela Properties, klik Advanced dan ubahlah sample rate & bit depth sesuai keinginan. Cobalah beberapa pilihan untuk menemukan solusi headset yang tidak terdeteksi. Jika sudah, klik Apply, dan cobalah untuk menghubungkan headset pada laptop.
(ysw)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2345 seconds (0.1#10.140)