Pengguna iPhone Mengeluh Baterai Jadi Boros Usai Update iOS 14.6

Rabu, 02 Juni 2021 - 14:58 WIB
loading...
Pengguna iPhone Mengeluh Baterai Jadi Boros Usai Update iOS 14.6
Ilustrasi iPhone 12. FOTO/ IST
A A A
CUPERTINO - Setelah rilis iOS dan iPadOS 14.6 pekan lalu, banyak pengguna iPhone yang mengeluh sistem operasi ini membuat baterai ponsel mereka jadi lebih boros.

Keluhan ini disampaikan lewat media sosial dan forum online Apple Support Community dan forum MacRumors.

BACA JUGA - Kajian Ilmiah yang Menguatkan Ancaman Gempa 8,9 M dan Tsunami 29 Meter di Jawa

Salah satu keluhan yang disampaikan oleh pengguna iPhone 11 Pro dan Apple Smart Cover yang mengatakan bahwa perangkatnya jadi boros baterai setelah menginstal iOS 14.6.

"Setelah pembaruan kemarin,itu menguras baterai ponsel saya menjadi 2% dan cover saya berkurang menjadi 15%. Padahal biasanya ponsel 100% dan cover 20% setelah 15 jam sehari tanpa di isi daya," tulis seorang pengguna di forum online, dikutip dari Mac Rumors, Rabu (2/6/2021).

Pengguna itu juga menyebut, tingkat kesehatan baterai selalu 100% selama lebih dari satu tahun. Mungkin efek dari kalibrasi ulang kesehatan baterai, katanya.

Apple memang merilis fitur kalibrasi ulang kesehatan baterai sebagai bagian dari update iOS 14.5. Fitur ini memungkinkan sistem untuk mengkalibrasi ulang kesehatan baterai untuk mengatasi perhitungan yang mungkin tidak akurat.

Perlu dicatat bahwa banyak faktor yang berkontribusi pada masa pakai baterai perangkat, termasuk kesehatan baterainya.

Pengguna dengan baterai yang rusak dapat mengharapkan masa pakai baterai yang lebih pendek. Namun, menurut penurutan pengguna di forum, masalah ini tampaknya mempengaruhi semua perangkat, terlepas dari kesehatan baterai ponsel itu.
(wbs)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1808 seconds (0.1#10.140)