Robotic Coffee Master Bisa Seduh Kopi Seenak Buatan Profesional

Jum'at, 28 Mei 2021 - 22:05 WIB
loading...
Robotic Coffee Master...
Robotic Coffee Master. FOTO/ IST
A A A
BEIJING - Sebuah perusahaan robotika China, OrionStar, telah meluncurkan Robotic Coffee Master. Perusahaan mengambarkan robot ini sebagai robot barista humanoid yang mensimulasikan teknik pembuatan kopi tingkat master dan menjamin rasa yang enak di setiap cangkir.

Teknik pembuatan kopi robot tersebut adalah hasil dari 3.000 jam pembelajaran kecerdasan buatan (Artificial Intelligence/AI), dan 30.000 jam pengujian lengan robotik dan pelatihan mesin.


Robotic Coffee Master mampu melakukan teknik pembuatan brewing yang kompleks, termasuk kurva dan spiral dengan stabilitas dan akurasi tingkat milimeter berkat pembelajaran mesin selama ribuan jam.

Robotic Coffee Master mampu melakukan teknik pembuatan brewing yang kompleks, termasuk kurva dan spiral dengan stabilitas dan akurasi tingkat milimeter berkat pembelajaran mesin selama ribuan jam.

Menurut Robotics & Automation News, fitur utama robot ini juga termasuk kamera depth RGB yang menyediakan pemantauan real time dari lengan robot serta kondisi minuman.

Indikator lampu menampilkan status kerja robot yang memiliki penjepit mekanis yang dapat menyesuaikan sendiri dengan cakar pencengkeram untuk memindahkan objek dengan mudah.

Fitur keamanan pada robot ini termasuk tombol matikan darurat, deteksi anti-tabrakan, dan batas keamanan elektronik untuk mencegah kecelakaan kerja. Sedangkan Arm OS OrionStar memungkinkan penyesuaian dan penyebaran secara cepat.

" Robotic Coffee Maste r dapat menghasilkan seduhan kopi pour-over setiap 3 menit dan dapat bekerja dengan kapasitas penuh 24/7," kata Wakil Presiden OrionStar Liang Su, melalui Robotics & Automation News, dilansir dari laman Interesting Engineering, Jumat (28/5/2021).

Lebih lanjut kata Su, robot ini merupakan solusi di tengah kondisi pandemi Covid-19 yang mengharuskan interaksi tanpa kontak, apalagi di area dengan lalu lintas tinggi seperti bandara dan kawasan bisnis.
(wbs)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Gantikan Tenaga Manusia,...
Gantikan Tenaga Manusia, China Genjot Pengadaan Robot Pabrik
Spot, Robot Anjing yang...
Spot, Robot Anjing yang Bertugas Kawal Rumah Donald Trump
Robot Humanoid China...
Robot Humanoid China Siap Masuk ke Pasar Ritel Global
China Produksi Robot...
China Produksi Robot Humanoid, Wajahnya Bisa sesuai Request
Rekomendasi
Kapal Patroli Bakamla...
Kapal Patroli Bakamla Gagalkan Penyelundupan Beras dan Gula Pasir dari Malaysia
Hukum Tajwid Surat Ad...
Hukum Tajwid Surat Ad Dukhan Ayat 1-5, Penjelasan Lengkap Cara Membaca dan Keutamaanya
Hormati Budaya Betawi,...
Hormati Budaya Betawi, Pramono: Patung MH Thamrin Dipindahkan Menghadap Monas
Berita Terkini
Instagram Uji Coba Fitur...
Instagram Uji Coba Fitur Terkunci dengan Kode Akses Terbaru
28 menit yang lalu
Cara Mengatasi HP Xiaomi...
Cara Mengatasi HP Xiaomi Restart Sendiri, Pengguna Wajib Tahu
11 jam yang lalu
10 Game Terburuk di...
10 Game Terburuk di Dunia, Penuh Bug dan Grafis Mengecewakan
14 jam yang lalu
Kambing Misterius Ini...
Kambing Misterius Ini Mampu Hidup di Area Vulkanik selama 2 Abad Lebih
14 jam yang lalu
Tema PlayStation Klasik...
Tema PlayStation Klasik Kini Bisa Dipakai di PS5
14 jam yang lalu
Video YouTube Pertama...
Video YouTube Pertama Berusia 20 Tahun telah Ditonton 355 Juta Kali
18 jam yang lalu
Infografis
5 Makanan yang Memicu...
5 Makanan yang Memicu Pikun, Bisa Mengakibatkan Kerusakan Otak
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved