Larangan Mudik, Telkomsel Tetap Pastikan Kualitas Jaringan di 57 Ruas Tol Aman

Selasa, 13 April 2021 - 05:42 WIB
loading...
Larangan Mudik, Telkomsel...
Meski ada larangan mudik, Telkomsel memprediksi tetap akan terjadi pergerakan cukup signifikan pada trafik komunikasi di momen RAFI 2021. Foto: dok Telkomsel
A A A
JAKARTA - Meski pemerintah resmi melarang masyarakat untuk melakukan mudik Lebaran 2021, Telkomsel tetap memastikan bahwa kualitas jaringan mereka di 57 ruas tol termasuk sejumlah ruas yang baru beroperasi di seluruh wilayah di Indonesia aman.

Larangan mudik Lebaran tertuang dalam Surat Edaran Kepala Satgas Penanganan Covid-19 No. 13 Tahun 2021 tentang Peniadaan Mudik pada Bulan Ramadhan dan Hari Raya Idul Fitri Tahun 1442 Hijriah selama 6-17 Mei 2021.

BACA JUGA: Redmi Note 10 Series Gunakan Layar AMOLED atau Super AMOLED, Sih?

Melalui surat edaran itu, masyarakat dilarang melakukan kegiatan mudik lebaran tahun demi mencegah penularan virus corona Covid-19. Larangan tersebut berlaku untuk moda transportasi darat, laut dan udara.

Karena itu, Direktur Network Telkomsel Nugroho mengatakan, khusus RAFI (Ramadan dan Idul Fitri) tahun ini pengamanan operasional jaringan Telkomsel sebagai antisipasi lonjakan trafik komunikasi akan difokuskan ke wilayah residensial. Juga, fasilitas umum dan pusat pelayanan publik.

Secara keseluruhan, optimalisasi kualitas dan kapasitas jaringan akan difokuskan di 554 point of interest (POI) di seluruh Indonesia. Terdiri dari 255 area residensial, 21 rumah sakit rujukan Covid-19, 43 area transit transportasi utama (bandara, stasiun, terminal dan pelabuhan), 196 area spesial seperti pusat pelayanan publik dan pusat perbelanjaan, 32 area jalur transportasi dan logistik, serta 7 rumah ibadah besar.

Terkait larangan mudik, Nugroho menyebut bahwa Telkomsel tetap melakukan uji jaringan (drive test). ”Tujuannya untuk memastikan kualitas dan kestabilan dari jaringan broadband Telkomsel,” ujarnya.

Pada uji jaringan tahun ini, total jarak tempuh dari inisiatif pengujian jaringan tersebut mencapai 15.135 km meliputi 57 ruas tol termasuk sejumlah ruas yang baru beroperasi di seluruh wilayah di Indonesia. ”Hasilnya secara umum baik di tiap parameter performa,” ungkap Nugroho.

Nugroho mengatakan, upaya pengamanan kualitas jaringan yang telah dilakukan Telkomsel dapat mendukung masyarakat yang akan menjalani momen RAFI tahun ini secara khusyuk. ”Tentunya dengan tetap mematuhi kebijakan yang telah ditetapkan pemerintah,” ujarnya.

Meski ada larangan mudik, Telkomsel memprediksi tetap akan terjadi pergerakan cukup signifikan pada trafik komunikasi di momen RAFI 2021 jika dibanding hari normal di 2021.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Bundling iPhone 16 Telkomsel:...
Bundling iPhone 16 Telkomsel: Kuota Jumbo dan eSIM, Cicilan hingga 24 Bulan
Telkomsel Akselerasi...
Telkomsel Akselerasi Lebih dari 200 BTS 5G di Surabaya, Kecepatan Maksimum Tembus 480 Mbps
Telkomsel Prestige SkyEase...
Telkomsel Prestige SkyEase Bikin Terbang ala Sultan: Dijemput, Dimanja di Lounge, Diantar ke Pesawat
Melindungi Pahlawan...
Melindungi Pahlawan Jalanan: Telkomsel, Kaspersky, dan Gojek Bersatu Padu Hadirkan Paket Swadaya Aman
Begini Cara Telkomsel...
Begini Cara Telkomsel Optimalkan Jaringan 5G dan AI untuk Ramadan 2025
Telkomsel Hadirkan Jaringan...
Telkomsel Hadirkan Jaringan 5G di Destinasi Wisata Sumatera Utara: Danau Toba hingga Nias
Posko Telkomsel Siaga...
Posko Telkomsel Siaga Siap Dukung Kelancaran dan Kenyamanan Perjalanan Pemudik
Kolaborasi Telkomsel...
Kolaborasi Telkomsel dan Rey Perkenalkan Paket Data dan Layanan Kesehatan Digital
Telkomsel Bekerja Sama...
Telkomsel Bekerja Sama dengan Ericsson Hadirkan Jaringan 5G di PON XXI Aceh-Sumut 2024
Rekomendasi
Arwani Thomafi Instruksikan...
Arwani Thomafi Instruksikan Anggota DPRD dari PPP Dukung MBG
Kocak! Rafathar Minta...
Kocak! Rafathar Minta Dedi Mulyadi Bawa Nagita Slavina ke Barak Militer Gegara Malas Mandi
Efektivitas Stimulus...
Efektivitas Stimulus Ekonomi
Berita Terkini
Aturan Penggunaan Media...
Aturan Penggunaan Media Sosial di ASEAN Didesak untuk Dibuat
Logo Google Diperbarui...
Logo Google Diperbarui dengan Warna Gradasi Baru
Dibanderol Rp28 Juta,...
Dibanderol Rp28 Juta, HP Lipat Kelas Sultan Oppo Find N5 Ludes Bak Kacang Goreng, Apa Sebabnya?
Lebih Dahulu Gelap atau...
Lebih Dahulu Gelap atau Terang? Berikut Penjelasan Lengkapnya
Reaksi Kasih Sayang...
Reaksi Kasih Sayang Ibu Gajah ketika Anaknya Tewas Ditabrak Truk
Anjing dan Kucing Berevolusi...
Anjing dan Kucing Berevolusi hingga Terlihat Mirip karena Alasan Aneh Ini
Infografis
Lokasi SPKLU Cas Mobil...
Lokasi SPKLU Cas Mobil Listrik di Jalur Mudik Tol Trans Jawa
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved