Helm Perang Prajurit Yunani Kuno Berusia 3.000 Tahun Ditemukan di Israel

Selasa, 02 Maret 2021 - 15:32 WIB
loading...
Helm Perang Prajurit...
Helm perunggu yang digunakan prajurit Yunani saat berperang melawan tentara Persia 3.000 tahun silam ditemukan di Pelabuhan Haifa, Israel. Foto/IAA
A A A
JAKARTA - Helm perunggu yang digunakan prajurit Yunani saat berperang melawan tentara Persia 3.000 tahun silam ditemukan di Pelabuhan Haifa, Israel. Para arkeolog memperkirakan helm itu berasal dari abad keenam SM saat kerajaan Yunani berperang dengan Kerajaan Persia.

Menurut Otoritas Barang Antik Israel (IAA), helm itu dibuat dengan gaya Korintus, dinamai sesuai nama kota Korintus di Yunani. Meskipun retak dan berkarat karena berada di dalam air selama sekitar 2.600 tahun, pola rumit seperti merak masih dapat terlihat di atas mata helm tersebut. (Baca: Penemuan Tak Disengaja yang Mampu Mengubah Dunia)

Dilansir Express.co.uk , para arkeolog mengklaim itu adalah satu-satunya helm lengkap dari jenisnya yang ditemukan di sepanjang pantai Israel. IAA, yang membagikan penemuan ini di Facebook, memposting: "Sudahkah kami berbagi dengan Anda betapa senangnya kami ketika kami menemukan artefak jauh di dalam laut?"

"Inilah penemuan yang membuat kami senang: Sebuah helm perunggu , dalam kondisi yang sangat baik, ditemukan pada tahun 2007 di Pelabuhan Haifa." tulis IAA.

Helm itu ditemukan oleh kapal pengerukan Belanda di kota pelabuhan di Israel utara. Pemilik kapal, Mr Hugo van de Graaf, menyerahkan penemuan tersebut kepada IAA dan sekarang dipajang di National Marine Museum of Haifa. (Baca juga: Arus Besar Laut Samudera Atlantik Berubah, Bumi Dalam Bahaya)

Para arkeolog telah mengidentifikasinya sebagai helm Korintus, meskipun tidak jelas apa yang dilakukannya di perairan Israel. IAA mengatakan: "Helm itu dibuat dengan sangat ahli dari satu lembar perunggu yang dipanaskan dan ditempa. Teknik ini memungkinkan untuk mengurangi beratnya tanpa mengurangi kekuatannya untuk melindungi kepala seorang pejuang."

Menurut salah satu teori, helm berhias itu milik tentara bayaran yang bertempur bersama Firaun Mesir Necho II. Arkeolog juga menduga bahwa helm itu dipakai oleh prajurit Yunani yang ditempatkan di kapal perang di Mediterania. Kapal dan awaknya mungkin telah tenggelam atau helm itu jatuh begitu saja ke dalam air.

Kobi Sharvit, direktur Unit Kelautan Otoritas Purbakala Israel, mengatakan helm itu mungkin milik seorang prajurit Yunani yang ditempatkan di salah satu kapal perang armada Yunani yang terlibat dalam perang melawan angkatan laut Persia. (Baca juga: Misi Apollo 11 ke Bulan Ternyata Beresiko Mengakhiri Kehidupan di Bumi)

"Helm ini adalah satu-satunya contoh lengkap yang pernah ditemukan di sepanjang pantai Israel. Apakah Anda sangat menyukainya seperti kami?" tulis IAA.

Perang Yunani-Persia berlangsung selama sekitar 50 tahun pada abad kelima SM, berlangsung dari 499 hingga 459 SM.
(ysw)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Kota Kuno China Ditemukan...
Kota Kuno China Ditemukan dalam Keadaan Utuh di Dasar Danau
Alfabet Berusia 4.000...
Alfabet Berusia 4.000 Tahun Ditemukan di Makam Kuno Suriah
Bangsa Romawi Kuno Lebih...
Bangsa Romawi Kuno Lebih Awal Menggunakan Senjata Pemusnah Massal
Topeng Emas dan Artefak...
Topeng Emas dan Artefak Kuno Ditemukan dalam Operasi Rahasia di Iran
Penjual Barang Bekas...
Penjual Barang Bekas Temukan Lukisan Picasso, Bernilai Rp103 Miliar
Arkeolog Temukan Topeng...
Arkeolog Temukan Topeng Emas dan Ribuan Benda Kuno di China
Cincin Emas, Koin Perak...
Cincin Emas, Koin Perak dan Bros Era Romawi Ditemukan di Inggris
Pedang Firaun Ditemukan...
Pedang Firaun Ditemukan dalam Kondisi Utuh, Berusia 3 Ribu Tahun
Ilmuwan Temukan Permainan...
Ilmuwan Temukan Permainan Kuno Berusia 4.000 Tahun
Rekomendasi
Pelita Jaya Rekrut Juara...
Pelita Jaya Rekrut Juara NBL Australia Justin Tatum sebagai Pelatih
Serdik Sespimmen Polri...
Serdik Sespimmen Polri Sowan ke Solo, Bukti Nyata Kedekatan Polisi dan Jokowi?
Rusia Pastikan Gunakan...
Rusia Pastikan Gunakan Senjata Nuklir Jika Diinvasi Barat
Berita Terkini
Hasil Riset Ungkap Tumbuhan...
Hasil Riset Ungkap Tumbuhan Bisa Menjerit saat Tersakiti
51 menit yang lalu
Dunia Gonjang-Ganjing,...
Dunia Gonjang-Ganjing, Kripto Kok Santai? Intip Rahasia Bitcoin Jadi Benteng Investasi di Tengah Krisis!
2 jam yang lalu
Fokus Masa Depan, LG...
Fokus Masa Depan, LG Bangun Jalinan Konektivitas dengan Mahasiswa
4 jam yang lalu
Kacamata Ray-Ban Dilengkapi...
Kacamata Ray-Ban Dilengkapi Teknologi Penerjemah Bahasa dan Mengirim Pesan
12 jam yang lalu
Hypernet Technologies...
Hypernet Technologies Mendukung Digitalisasi Administrasi Kesehatan Rumah Sakit
18 jam yang lalu
Tangkap Tren di Kalangan...
Tangkap Tren di Kalangan Gen Z, LG Subscribe Makin Diminati di Korea Selatan
21 jam yang lalu
Infografis
1.000 Prajurit Israel...
1.000 Prajurit Israel yang Meminta Perang Gaza Diakhiri
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved