Zoom Tambahkan Transkrip Otomatis Bagi Pengguna Gratis

Minggu, 28 Februari 2021 - 12:11 WIB
loading...
Zoom Tambahkan Transkrip Otomatis Bagi Pengguna Gratis
Transkrip otomatis bukanlah layanan yang benar-benar baru di Zoom, tapi kehadirannya masih terbatas pada akun berbayar. Foto/Ist
A A A
JAKARTA - Zoom berencana meluncurkan dukungan teks transkripsi otomatis pada layanannya musim gugur tahun ini. Langkah ini diambil perusahaan teknologi asal Amerika Serikat itu untuk memudahkan pengguna agar layanan lebih mudah diakses.

Transkrip otomatis ini bukanlah layanan yang benar-benar baru di Zoom, tapi kehadirannya masih terbatas pada akun berbayar. Zoom sebelumnya menawarkan transkripsi langsung bertenaga AI untuk semua akun berbayarnya.

Jika tidak, penyelenggara rapat harus menambahkan teks mereka sendiri secara manual, atau menggunakan layanan pihak ketiga. Namun kini fitur tersebut akan tersedia untuk jutaan pengguna yang mengandalkan layanan Zoom secara gratis.

Dilansir dari The Verge, Minggu (28/2/2021), halaman dukungan Zoom mencatat bahwa fitur Transkripsi Langsung saat ini hanya tersedia dalam bahasa Inggris. Teks transkrip otomatis juga tersedia pada layanan konferensi video lainnya seperti Google Meet.

Zoom memang diketahui bekerja keras untuk membuat platform-nya lebih mudah digunakan oleh semua kalangan. Mengingat betapa luasnya penggunaan Zoom sejak awal pandemik, sangat menyenangkan melihatnya menambahkan lebih banyak fitur aksesibilitas.
(iqb)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2355 seconds (0.1#10.140)