Apple Mulai Terapkan Label Privasi Data di Aplikasi

Kamis, 17 Desember 2020 - 12:12 WIB
loading...
Apple Mulai Terapkan...
Ilustrasi logo Apple. FOTO/ IST
A A A
MENLO PARK - Apple telah mulai meluncurkan label baru soal praktik privasi aplikasi yang bisa dilihat pengguna sebelum mengunduh dari App Store. BACA JUGA - Temuan Mutasi Corona VUI - 202012/01, Ilmuwan Ragukan Khasiat Vaksin COVID-19

Apple mengumumkan label ini sebagai bentuk upaya untuk menyampaikan informasi dengan cepat tentang beberapa kategori pengumpulan data. FDA Siapkan Uji Vaksin Corona untuk Anak di Bawah 16 Tahun )

Perusahaan mengibaratkan label ini seperti label nutrisi pada produk makanan.

Kebijakan baru ini mengharuskan pengembang untuk memberikan informasi sebagai bagian dari proses peninjauan untuk merilis atau memperbarui aplikasi, demikian dikutip dari Reuters, Kamis (17/12/2020).

(Baca Juga : Hujan Hadiah YouTube SiCepat akan Ditutup dengan Konser Virtual )

Label akan diperkenalkan seiring waktu ketika pengembang mengirimkan aplikasi mereka untuk disetujui ke Apple. Pengguna akan melihatnya sebelum mengunduh atau memperbarui aplikasi.

Apple akan mewajibkan pengembang mengungkap kapan aplikasi mengumpulkan data dan digunakan untuk apa "melacak" pengguna di aplikasi atau situs web yang tidak terkait.

Pengembang bertanggung jawab atas akurasi informasi, tapi Apple mengatakan kepatuhan developer akan diperiksa selama proses peninjauan aplikasi dalam audit acak dan sebagai tanggapan atas keluhan.

Label tersebut adalah bagian dari serangkaian perubahan yang diluncurkan Apple tahun ini untuk memperkenalkan lebih banyak pemberitahuan dan persyaratan izin untuk pengumpulan data di perangkatnya.

Persyaratan untuk pemberitahuan baru kepada pengguna sebelum penggunaan pengenal iklan digital memicu protes dari perusahaan seperti Facebook.

Banyak pengiklan digital mengatakan pengguna kemungkinan akan menolak data mereka dikumpulkan karena aturan pemberitahuan baru.

Aturan itu akan mulai berlaku tahun ini, tetapi Apple mengatakan akan menunda implementasi hingga awal 2021 untuk memberi pengembang lebih banyak waktu membuat perubahan pada aplikasi mereka.
(wbs)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.9039 seconds (0.1#10.24)