Jangan Keburu Nafsu Beli, Ternyata iPhone 12 Dirundung Banyak Masalah

Rabu, 11 November 2020 - 22:35 WIB
loading...
Jangan Keburu Nafsu Beli, Ternyata iPhone 12 Dirundung Banyak Masalah
Baru-baru ini, banyak pengguna iPhone 12 di Komunitas Apple melaporkan masalah dengan sinyal seluler. Menurut laporan, sinyal sangat buruk dalam banyak kasus dan terlalu sering berfluktuasi. Foto/Ist
A A A
CUPERTINO - Apple iPhone 12 telah melakukan pra-penjualan selama beberapa pekan. Anda tentunya kepincut iPhone 5G tersebut dan siap melakukan pemesanan, meskipun harganya lebih mahal di atas rata-rata handphone Android.

Namun untuk saat ini, sebaiknya Anda wait and see. Sebab edisi perdana ponsel 5G ini tengah dirundung masalah. (Baca juga: Enggak Puas sama iPhone 12, Nih Detail Bocoran iPhone 13 )

Laman Giz China menyebutkan, ulasan awal iPhone 12 dengan cepat menunjukkan baterainya yang buruk. Ada juga keluhan pada kerentanan goresan dan ujungnya yang tajam. Namun, tampaknya ini bukan satu-satunya masalah dengan seri iPhone 12.

Baru-baru ini, banyak pengguna iPhone 12 di Komunitas Apple melaporkan masalah dengan sinyal seluler . Menurut laporan, sinyal sangat buruk dalam banyak kasus dan terlalu sering berfluktuasi. Bahkan, dalam beberapa kasus, iPhone 12 dibiarkan tanpa sinyal.

Menempatkan perangkat ini dalam mode pesawat tidak menyelesaikan masalah. Anda harus me-restart smartphone untuk mendapatkan sinyal yang bagus. Ini merupakan beban besar bagi pengguna.

Menurut seorang pengguna, di iPhone 12 (256 GB), setidaknya 8 kali dalam 10 hari, tidak ada sinyal sama sekali. Dia harus me-restart atau memulihkan pengaturan jaringan berkali-kali untuk memulihkan sinyal.

Netizen Weibo lainnya menulis, “N kali sehari tidak ada layanan, dan mode penerbangan tidak berguna. Ini hanya dapat dimulai ulang. Apa yang harus saya lakukan, kembalikan, atau tukar?”

Masalah jaringan iPhone 12 dirangkum sebagai berikut:
- IPhone 12 tanpa sinyal muncul tidak hanya di perangkat dual-kartu dual-standby, tapi juga di telepon operator.
- Dalam banyak skenario, bukan karena sinyalnya lemah, tetapi tidak ada sinyal sama sekali, dan tidak dapat dipulihkan secara otomatis. Masalahnya lebih serius daripada sinyal lemah iPhone sebelumnya. Meskipun tidak ada sinyal, ponsel (juga) tidak dapat terhubung ke WiFi.
- Mengaktifkan dan menonaktifkan mode penerbangan, beralih antara kartu utama dan kartu sekunder, mengganti kartu SIM, mengubah posisi, memperbarui sistem ke 14.2, dan lainnya, tidak menyelesaikan masalah.

Tanggapan Apple
Apple kini telah secara resmi menanggapi masalah ini. Menurut Apple, untuk mengatasi masalah tersebut, pengguna harus melakukan hal berikut:
- Matikan telepon
- Keluarkan kartu SIM dan masukkan kembali
- Perbarui pengaturan operator dan perbarui sistem

Layanan pelanggan Apple, mengatakan, belum menerima pemberitahuan tentang masalah perangkat keras. Masalah ini mungkin terkait dengan perangkat lunak. Perusahaan mengatakan bahwa jika ini adalah masalah perangkat keras, saran di atas juga menawarkan solusi. (Baca juga: Tarif Baru Tol Jakarta-Cikampek Ditetapkan Rp20.000 )
(iqb)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2303 seconds (0.1#10.140)