Yahoo Groups Berencana Disuntik Mati 15 Desember

Selasa, 13 Oktober 2020 - 20:29 WIB
loading...
Yahoo Groups Berencana...
ilustrasi Yahoo. FOTO/ IST
A A A
CALIFORNIA - Yahoo Groups akan disuntik mati pada 15 Desember 2020 mendatang. Hal ini dilakukan setahun setelah induk perusahaan Verizon memutuskan menghentikan sebagian besar fungsionalitas dari Yahoo.
BACA JUGA - Sama seperti RX King, Stigma Jahat Melekat di Land Cruiser

Verizon mengumumkan keputusan tersebut hari ini melalui email yang dikirim ke pengguna Yahoo Grup dan pesan yang diposting di situs web Yahoo Groups.

Pihaknya mengatakan, platform tidak lagi sesuai dengan strategi jangka panjangnya dengan alasan jumlah pengguna yang semakin menurun. BACA JUGA - Simpanan Pejabat dan TNI, Land Cruiser Pernah Dibikin di Priok

“Yahoo Groups telah mengalami penurunan penggunaan yang stabil selama beberapa tahun terakhir,” kata Yahoo dalam FAQ soal penutupan, dikutip dari PCmag, Selasa (13/10/2020)

“Selama periode yang sama, kami telah menyaksikan tingkat keterlibatan yang belum pernah terjadi sebelumnya di seluruh properti kami saat pelanggan mencari konten premium yang dapat dipercaya.” lanjut pernyataan tersebtu.

Apa yang tersisa dari Yahoo Groups pada dasarnya adalah layanan email yang memungkinkan pengguna untuk tetap berhubungan. Tapi sekarang fungsi itu akan segera berakhir juga.

Saat ini, Yahoo menonaktifkan fungsi untuk membuat grup baru. Kemudian pada tanggal 15 Desember, pengguna tidak lagi dapat mengirim atau menerima email melalui Yahoo Groups.

"Jika Anda mencoba mengirim email ke grup Anda setelah 15 Desember, pesan Anda tidak akan terkirim dan Anda akan menerima pemberitahuan kegagalan," tambah Yahoo.

FAQ Yahoo tentang penonaktifan juga merekomendasikan agar pengguna yang terpengaruh bermigrasi ke platform pesaing, seperti Grup Facebook, Grup Google, dan Groups.io, yang menawarkan fungsi berbayar untuk mengimpor anggota dari Grup Yahoo.

Namun, hanya admin Yahoo Group yang dapat mengunduh daftar lengkap alamat email anggota grup.
(wbs)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.8807 seconds (0.1#10.24)