Aplikasi Pesaing TikTok Raup 44% Pangsa Pasar di AS

Senin, 07 September 2020 - 15:09 WIB
loading...
Aplikasi Pesaing TikTok...
Menurut laporan Sensor Tower pada lima aplikasi berbagi video teratas di seluruh toko aplikasi di AS pada Januari 2020 menyebutkan bahwa TikTok menguasai sekitar 76 persen pangsa pasar. FOTO/ IST
A A A
CALIFORNIA - Ancaman larangan TikTok di Amerika Serikat membuat unduhan aplikasi pesaingnya semakin meningkat. Aplikasi-aplikasi alternatif ini telah berjuang untuk meningkatkan pangsa pasarnya sejak awal 2020. BACA JUGA - Jam Tangan Misterius Kurt Cobain yang Tak Banyak Orang Tahu

Menurut laporan Sensor Tower pada lima aplikasi berbagi video teratas di seluruh toko aplikasi di AS pada Januari 2020 menyebutkan bahwa TikTok menguasai sekitar 76 persen pangsa pasar. Sementara empat aplikasi lainnya secara kolektif mendapat 24 persen pangsa pasar. BACA JUGA - Cara Cek BLT Gaji di Bawah Rp5 Juta Lewat WhatsApp dan SMS

Terbaru, perusahaan riset pasar aplikasi mobile itu menyatakan bahwa pada bulan Agustus, pangsa pasar dari empat kompetitor terbesar TikTok secara kolektif telah naik menjadi 44 persen.

Sedangkan, pangsa pasar TikTok menurun 20 persen menjadi 56 persen, demikian dikutip dari laman resmi Sensor Tower, Senin (7/9/2020)

Meskipun penginstalan menurun dari bulan ke bulan untuk TikTok serta para pesaingnya pada buan Agustus, data Sensor Tower menunjukkan bahwa saingan TikTok di antara lima aplikasi berbagi video teratas di AS setiap bulan meningkatkan pengguna aktif bulanan mereka.

Terlepas dari hal itu, pengguna aktif bulanan di seluruh perangkat iOS dan Android naik 12 persen dari Juli, dan 49 persen lebih tinggi dari Januari.

Ini menunjukkan bahwa aplikasi berbagi video alternatif memilki beberapa daya tarik tersendiri di antara pengguna yang mencari pengganti TikTok yang potensial.

Sejak Januari, Triller dan Likee secara konsisten berada di peringkat lima besar aplikasi berbagi video yang paling banyak diunduh di AS setiap bulan. Hal ini menandai mereka sebagai calon kuat pesaing TikTok.
(wbs)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Ambisi Indonesia-Rusia...
Ambisi Indonesia-Rusia Bikin Internet Ngebut tapi Murah Meriah
Warga AS Borong Produk...
Warga AS Borong Produk China di TikTok dan Amazon
Bosan dengan FYP TikTok?...
Bosan dengan FYP TikTok? Ini Dia Cara Ampuh Reset dan Temukan Konten Baru yang Lebih Seru!
Donald Trump Kembali...
Donald Trump Kembali Memperpanjang Batas Waktu Penjualan TikTok
Batas Waktu Berakhir...
Batas Waktu Berakhir Besok! TikTok Belum Laku Terjual
Mulai DJI, DeepSeek,...
Mulai DJI, DeepSeek, hingga TikTok, Inilah Fantastic Four Taipan Teknologi China yang Mengukir Jejak Inovasi Global
Dituduh Pindah Warganegara...
Dituduh Pindah Warganegara Singapura, Pendiri ByteDance Zhang Yiming Angkat Bicara
Shorts YouTube Jadi...
Shorts YouTube Jadi Ancam Popularitas TikTok
Donald Trump Siap Turunkan...
Donald Trump Siap Turunkan Tarif TikTok agar Cepat Terjual
Rekomendasi
Ekosistem BRI Group...
Ekosistem BRI Group Jadi Keunggulan Kompetitif Bank Raya
Viral! Pernikahan Mewah...
Viral! Pernikahan Mewah bak Anak Sultan di Bangkalan Madura, Pengantin Dikalungi Uang Dolar dan Euro
Sinopsis Original Series...
Sinopsis Original Series Vision+ di RCTI Montir Cantik Eps 2: Jadi Montir Pembawa Keberuntungan, Indah Unjuk Keahlian
Berita Terkini
Robot Bergabung dengan...
Robot Bergabung dengan Manusia dalam Lomba Maraton di Beijing
8 jam yang lalu
Fenomena Cahaya Aneh...
Fenomena Cahaya Aneh Berwarna-warni Terlihat di Langit Kanada
11 jam yang lalu
Wikipedia Tawarkan Data...
Wikipedia Tawarkan Data ke Keggle untuk Melatih AI
17 jam yang lalu
China Negara Pertama...
China Negara Pertama yang Rutin Menggunakan Reaktor Nuklir Thorium
18 jam yang lalu
Daftar Kode Redeem FF...
Daftar Kode Redeem FF Free Fire Max Sabtu 10 April 2025, Klaim Sekarang!
1 hari yang lalu
Spesies Serangga Baru...
Spesies Serangga Baru Ditemukan, Dinamai Singapura
1 hari yang lalu
Infografis
128.000 Warga Israel...
128.000 Warga Israel Dukung Penghentian Genosida di Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved