Hadir di Indonesia, HUAWEI Mate X6 Tawarkan Premium Service Hingga Rp4.344 Juta!

Jum'at, 07 Maret 2025 - 09:50 WIB
loading...
Hadir di Indonesia,...
HUAWEI Mate X6. (Foto: dok HUAWEI)
A A A
JAKARTA - Huawei kembali mempertegas posisinya di pasar ponsel lipat dengan meluncurkan HUAWEI Mate X6 di Indonesia pada Selasa, 11 Maret 2025. Dilengkapi dengan berbagai peningkatan signifikan, seperti ketahanan, desain, kemampuan multitasking, dan performa kamera yang luar biasa, semakin memperkuat posisinya sebagai pelopor inovasi di segmen ponsel lipat.

HUAWEI mengerti bahwa perangkat canggih memerlukan dukungan yang sepadan. Maka dari itu, Mate X6 hadir dengan layanan eksklusif senilai Rp4.344.000, yang dirancang untuk memberikan kenyamanan serta pengalaman layanan terbaik bagi penggunanya.

Hadir di Indonesia, HUAWEI Mate X6 Tawarkan Premium Service Hingga Rp4.344 Juta!

(Foto: HUAWEI)

Manfaat Eksklusif Utama:
1. Perpanjangan Garansi 1 Tahun: Menikmati total dua tahun perlindungan garansi resmi senilai Rp1.999.000.

2. Perlindungan Kerusakan Layar 1 Tahun: Memungkinkan pengguna menghemat hingga Rp12 juta untuk perbaikan layar selama satu tahun dengan satu kali klaim senilai Rp1.799.000.

3. Penggantian Pelindung Layar Gratis: Dua kali penggantian gratis untuk layar utama dalam dua tahun senilai Rp546.000.

Pengguna Mate X6 juga dapat menikmati:
♦ Cakupan Garansi Seluruh Asia Pasifik: Bepergian dengan percaya diri karena mengetahui perangkat Anda terlindungi di mana saja.

♦ Akses Layanan VIP: Menikmati akses eksklusif ke bantuan cepat melalui semua saluran layanan resmi HUAWEI di Indonesia.

♦ Layanan Perbaikan Via Pos yang Gratis: Menikmati opsi perbaikan yang mudah tanpa harus mengunjungi pusat layanan secara langsung.

Selain itu, HUAWEI Giving Season (3 Januari 2025 – 31 Maret 2025) juga menawarkan berbagai manfaat tambahan, seperti gratis jasa perbaikan untuk permintaan layanan, pelindung layar gratis untuk ponsel HUAWEI (tidak termasuk model lipat), hadiah eksklusif bagi pengguna yang berinteraksi dengan layanan selama persediaan masih ada, serta harga spesial untuk penggantian baterai dan layar pilihan Huawei.

HUAWEI Renewal Plan: Hargai Loyalitas Pengguna
Sebagai bentuk apresiasi, HUAWEI menghadirkan Renewal Plan yang memberikan diskon 20 persen untuk seri HUAWEI GT 5 / GT 5 Pro bagi pengguna yang menukarkan jam tangan dari seri HUAWEI WATCH GT lama yang mereka miliki.

Para pengguna juga tidak perlu khawatir karena HUAWEI telah mempersiapkan layanan melalui Hotline ke nomor 0078 0308 520888 (Bebas Biaya) atau +62 881 0808 88320 (WhatsApp), serta situs resmi https://consumer.huawei.com/id/support/

Selain itu, Anda juga dapat mencari informasi lainnya di Forum Huawei Fans melalui https://consumer.huawei.com/id/community/ atau https://www.facebook.com/groups/1936367646657601.

Dukungan dalam Genggaman
Pelanggan dapat dengan cepat menyelesaikan berbagai kendala di HUAWEI Service Center, di mana semua suku cadang dan aksesorinya dijamin asli. Perbaikan sederhana umumnya dapat diselesaikan pada hari yang sama, sedangkan perbaikan yang lebih kompleks mungkin memerlukan waktu lebih lama, tergantung pada ketersediaan suku cadang.

Pengguna HUAWEI di Indonesia dapat mengandalkan service center untuk membantu mengatasi masalah perangkat lunak. Selain itu, konsultasi gratis tersedia di lebih dari 30 lokasi HUAWEI Service Center resmi yang ada di seluruh Indonesia.

Memiliki komitmen terhadap kepuasan pelanggan, HUAWEI tidak hanya menghadirkan teknologi mutakhir tetapi juga memastikan bahwa pengguna memiliki akses ke dukungan yang dapat diandalkan kapan pun dibutuhkan. Mari kita lihat fitur-fitur luar biasa dari HUAWEI Mate X6 yang membuatnya menjadi pilihan unggulan di pasar smartphone lipat.

Ketahanan dan Desain yang Luar Biasa
Hadir dengan desain ramping dengan garis bingkai yang kokoh dibalut premium vegan leather di bagian belakang, HUAWEI Mate X6 tampil dengan kesan premium. Tersedia dua pilihan warna, yakni merah dan hitam yang cocok menemani Anda.

Meskipun desainnya sangat tipis, smartphone lipat ini tetap memiliki ketahanan tinggi berkat penggunaan 2nd Generation Kunlun Glass pada layar luar dan lapisan serat karbon pada layar dalam. Engsel multi-dimensi canggih serta bingkai tengah dari aluminium berkualitas tinggi sekelas aviation grade, memberikan perlindungan ekstra terhadap benturan dan goresan.

Dilengkapi sertifikasi IPX8, HUAWEI Mate X6 menawarkan daya tahan tinggi dan ketahanan terhadap air, memastikan keandalan dalam mendukung mobilitas tinggi di berbagai kondisi, termasuk saat hujan.

Kemampuan Multitasking yang Ditingkatkan
HUAWEI Mate X6 dilengkapi dengan fitur Live Multi-Task, yang memungkinkan pengguna menjalankan hingga tiga aplikasi secara bersamaan di layar yang lebih luas. Fitur inovatif ini meningkatkan produktivitas dengan memudahkan pengguna untuk mengelola berbagai aplikasi, mengikuti panggilan video, atau streaming konten tanpa gangguan.
Hadir di Indonesia, HUAWEI Mate X6 Tawarkan Premium Service Hingga Rp4.344 Juta!

(Foto: dok HUAWEI)

Pengalaman Kamera Smartphone Foldable Terbaik
HUAWEI Mate X6 hadir dengan sistem Kamera Ultra Aperture XMAGE, yang telah meraih Sertifikat Akurasi dan Stabilisasi Warna dari TÜV, menetapkan tolok ukur baru di pasar ponsel lipat. Kamera Ultra Chroma terbaru yang memiliki 1,50 juta saluran spektral, memungkinkan HUAWEI Mate X6 untuk menangkap warna dengan akurasi yang ditingkatkan hingga 120 persen.

Sistem kamera canggih ini juga dilengkapi dengan Kamera Ultra Aperture 50 MP yang mendukung aperture fisik sebesar 10, kamera ultra-lebar 40 MP, serta kamera telephoto mikro 48 MP dengan zoom optik 4X dan mode super makro hingga 5 cm.

Tak kalah canggih, Fitur Gambar Bergerak yang inovatif memungkinkan pengguna untuk memberi sentuhan artistik pada foto mereka, seperti eksposur ganda dan eksposur panjang.
(ars)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Apple Siap Luncurkan...
Apple Siap Luncurkan MacBook Air Minggu Ini, Berikut Bocorannya
Bye-bye Z Fold6? Huawei...
Bye-bye Z Fold6? Huawei Mate X6 Siap Guncang Pasar Smartphone Lipat di Indonesia
HUAWEI Mate X6: Ramping...
HUAWEI Mate X6: Ramping dan Kokoh dengan Kamera Terbaik di Industri Atasi Masalah pada Ponsel Lipat
Hypernet Technologies...
Hypernet Technologies Sediakan Solusi IT Antiribet untuk UMKM
Pre-Order Sekarang!...
Pre-Order Sekarang! HUAWEI MatePad Pro 13.2 Tablet Flagship dengan Pengalaman Lebih dari Laptop Resmi Hadir
5 Tips Memilih Kipas...
5 Tips Memilih Kipas Angin Portable untuk Nonton Konser
Kupas Solusi CCTV Cerdas...
Kupas Solusi CCTV Cerdas Masa Kini Bersama HIKVision dan Hypernet Technologies
Cek Langkah Mudah Instal...
Cek Langkah Mudah Instal Aplikasi Google di HUAWEI MatePad Pro 13.2
Paket PRIO PASS XL:...
Paket PRIO PASS XL: Solusi Bebas Internetan Saat di Luar Negeri
Rekomendasi
BNPB: 5 Orang Tewas...
BNPB: 5 Orang Tewas Akibat Longsor di Kabupaten Sukabumi
Raja Charles III Beri...
Raja Charles III Beri Pangeran William Tugas Penting untuk Menguji Kesiapannya Jadi Penerus Takhta
3 Warga Bulgaria Bergaya...
3 Warga Bulgaria Bergaya Indiana Jones Memata-matai Musuh-musuh Rusia di Eropa
Berita Terkini
Apple Umumkan Tunda...
Apple Umumkan Tunda Sematkan Fitur AI di Siri
2 jam yang lalu
Konten Telegram Kini...
Konten Telegram Kini Bisa Disebar lewat Google Cast
4 jam yang lalu
Microsoft Gabungkan...
Microsoft Gabungkan xAI, Meta, dan DeepSeek demi CoPilot
6 jam yang lalu
Cara Menonaktifkan Mode...
Cara Menonaktifkan Mode Aman Samsung yang Paling Mudah Dicoba
8 jam yang lalu
Cara Mengatasi Layar...
Cara Mengatasi Layar iPhone Ada Bayangan Hitam
9 jam yang lalu
Tanah Kelahiran Ratu...
Tanah Kelahiran Ratu Cleopatra Ditemukan Tenggelam di Laut Mediterania
10 jam yang lalu
Infografis
Daftar Skuad Timnas...
Daftar Skuad Timnas Indonesia Hadapi Australia dan Bahrain
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved