3 Cara Praktis Mematikan Alarm Token Listrik 

Rabu, 28 Februari 2024 - 18:25 WIB
loading...
3 Cara Praktis Mematikan...
Ternyata ada cara mudah mematikan alarm token listrik agar tidak bunyi terus. (Foto: MNC)
A A A
JAKARTA - Pemakaian token listrik bisa memudahkan pengisian daya listrik tapi terkadang juga membuat kerepotan saat alarm token berbunyi menandakan kuota listrik akan habis.

Ternyata ada cara mudah mematikan alarm token listrik agar tidak bunyi terus. Namun ketika ada masalah teknis pada alat meter prabayar (MPB), jumlah token masih mencukupi tapi terdengar bunyi alarm, disarankan lapor ke kantor PLN terdekat atau menghubungi Call Center PLN dengan nomor 123. Cukup dengan menjelaskan kronologi masalah lalu pihak PLN akan memberikan solusi penyelesaiannya.

Ketika bunyi alarm akibat saldo token segera habis, berikut tiga cara mematikan alarm token listrik agar tidak bunyi terus.

1. Ketik angka 812


Salah satu cara paling umum dengan memasukkan angka 812 pada layar meteran. Tinggal menekan angka 812 dan tekan tombol "enter".

Namun, perlu diingat bahwa hasilnya bisa berbeda tergantung pada merek meteran. Misalnya, untuk meteran merk Itron, cara ini hanya akan menghentikan bunyi alarm selama 10 menit. Sedangkan untuk meteran merk Hexing, bunyi alarm bisa dihentikan selama 20 menit hingga maksimal satu jam. Jadi, pastikan memahami merek meteran sebelum mencoba cara ini.


2. Ketik angka 456


Pengguna bisa mematikan alarm token listrik dengan mudah menggunakan kode 456, diikuti dengan angka minimal kuota listrik yang diinginkan. Misalnya, ingin mengubah batas minimal listrik dari 20 kWh menjadi 10 kWh, cukup tekan nomor apapun, lalu masukkan kode 456 diikuti oleh angka batas daya yang diinginkan.

Jika ingin mengatur batas minimal menjadi 10 kWh, kode yang dimasukkan 45610. Maka, alarm token listrik akan berbunyi ketika daya mencapai batas minimal tersebut. Terakhir, cukup tekan tombol enter, dan alarm akan berhenti berbunyi.


3. Mengisi ulang token


Selanjutnya cara yang paling efektif untuk menghentikan alarm token listrik tentubdengan melakukan isi ulang saldo di gerai ataupun aplikasi e-commerce. Pengguna bisa melakukan isi ulang dengan minimal pembelian sebesar Rp 20 ribu.

Itulah cara untuk mematikan alarm token listrik agar tidak bunyi terus, semoga bermanfaat!

MG/Rihhadatul Aisy
(msf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
MCB RXE, Si Kecil yang...
MCB RXE, Si Kecil yang Bikin Rumah Aman dari Kebakaran
Cara Menggunakan Aplikasi...
Cara Menggunakan Aplikasi Catat Meter Terpusat PLN
Batas Maksimal Beli...
Batas Maksimal Beli Token Listrik Diskon 50 Persen, Cek Ketentuannya di Sini!
Cara Membeli Token Listrik...
Cara Membeli Token Listrik Diskon 50 Persen 2025, Lengkap dengan Syarat Mendapatkannya
Cara Mengatasi Token...
Cara Mengatasi Token Listrik Gagal Terus Masuk Meteran
Jam Alarm Interaktif...
Jam Alarm Interaktif Nintendo, Bangun Tidur Serasa di Dunia Game
Daftar Kode Rahasia...
Daftar Kode Rahasia Meteran Listrik PLN untuk Berbagai Merek
Begini Cara Mengatur...
Begini Cara Mengatur Alarm di Windows 11, Mudah dan Praktis!
4 Aplikasi Alarm yang...
4 Aplikasi Alarm yang Bikin Bangun Tidur Menyenangkan
Rekomendasi
Kanada Balas Trump dengan...
Kanada Balas Trump dengan Tarif Baru untuk Mobil Buatan AS
Tol Palikanci Ramai...
Tol Palikanci Ramai Lancar, Arus Balik Diprediksi Memuncak Sabtu-Minggu
Siapa Sultan Qaboos?...
Siapa Sultan Qaboos? Penguasa Oman yang Berkuasa 50 Tahun setelah Menggulingkan Ayahnya dalam Kudeta Istana
Berita Terkini
Dituduh Pindah Warganegara...
Dituduh Pindah Warganegara Singapura, Pendiri ByteDance Zhang Yiming Angkat Bicara
1 jam yang lalu
Bantu Pemain Menang,...
Bantu Pemain Menang, Microsoft Luncurkan Copilot for Gaming
1 jam yang lalu
Asteroid 2024 YR4 Diklaim...
Asteroid 2024 YR4 Diklaim Akan Menabrak Bulan
2 jam yang lalu
Peta Geologi Bumi dengan...
Peta Geologi Bumi dengan Lempeng Tektonik Terbaru Diterbitkan
4 jam yang lalu
China Luncurkan Robot...
China Luncurkan Robot Tangan yang Punya Sensitivitas seperti Jari Manusia
13 jam yang lalu
Kota Kelahiran Cleopatra...
Kota Kelahiran Cleopatra Ditemukan setelah Ribuan Tahun Menghilang
14 jam yang lalu
Infografis
3 Alasan Komisi Eropa...
3 Alasan Komisi Eropa Dorong UE Miliki Blok Pertahanan Baru
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved