Satelit Jepang Bersihkan Sampah Ruang Angkasa Pakai Laser

Rabu, 12 Agustus 2020 - 11:33 WIB
loading...
Satelit Jepang Bersihkan...
ilustrasi antaiksa. FOTO/ IST
A A A
TOKYO - Perusahaan asal Jepang telah mengumumkan rencana untuk membersihkan ruang angkasa dengan satelit yang dipersenjatai dengan laser bertenaga tinggi. BACA JUGA - Beda dari Presiden Manapun, Putin Jadikan Anaknya Relawan Vaksin COVID-19

Dari beberapa proposal sebelumnya yang telah diajukan, rencana ini dirancang untuk membersihkan sekitar 900.000 pecahan puing berukuran panjang kurang dari 3 inci yang mengorbit di planet ini. BACA JUGA - Anak Presiden Rusia Pasang Badan Rela Jadi Kelinci Percobaan Vaksin Corona

Sampah antariksa tersebut jika ditimbun pasalnya akan menimbulkan bahaya bagi satelit dan bahkan Statius Luar Angkasa Internasional.

Rencana ini dirancang oleh Sky Perfect JSAT Corp., sebuah perusahaan komunikasi satelit, adalah yang pertama menyarankan penggunaan laser untuk membersihkan langit dari sampah.

“Masalah sampah luar angkasa adalah masalah lingkungan yang mirip dengan CO2 dan plastik laut,” kata perusahaan itu dalam sebuah pernyataan, dilansir dari The Telegraph, Rabu (12/8/2020).

“Oleh karena itu, JSAT akan terus berkontribusi pada pemeliharaan lingkungan antariksa yang berkelanjutan, yang bertujuan untuk menyelesaikan masalah sampah antariksa melalui proyek ini," sambung pernyataan tersebut.

Perusahaan yang berbasis di Tokyo itu yakin bahwa mereka akan dapat meluncurkan kendaraaan komersial pertamanya yang akan menghancurkan puing-puing sampah ruang angkasa pada 2026 mendatang.

Sky Perfect JSAT bekerja sama dengan Japan Aerospace Exploration Agency (JAXA), Nagoya University dan Kyushu University, dengan satelit lengkap yang dirancang untuk menargetkan bahkan potongan puing yang relatif kecil dengan lasernya.

Satelit ini dirancang untuk menembak sampah antariksa berukuran kecil dengan laser. Tembakan laser ini akan mengganggu orbit sampah yang menjadi target dan akan mendorongnya untuk masuk ke atmosfer Bumi, di mana sampah tersebut akan terbakar.

Perusahaan belum merinci berapa banyak yang diinvestasikan dalam proyek tersebut.
(wbs)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Lebih Dahulu Gelap atau...
Lebih Dahulu Gelap atau Terang? Berikut Penjelasan Lengkapnya
Reaksi Kasih Sayang...
Reaksi Kasih Sayang Ibu Gajah ketika Anaknya Tewas Ditabrak Truk
Anjing dan Kucing Berevolusi...
Anjing dan Kucing Berevolusi hingga Terlihat Mirip karena Alasan Aneh Ini
Harta Karun Kuno dalam...
Harta Karun Kuno dalam Jumlah Besar Ditemukan di Sebuah Bukit
Pesawat dari Barang...
Pesawat dari Barang Rongsok Bukti Inovasi Pakistan Tak Bisa Disepelekan
Temuan Obat Psikedelik...
Temuan Obat Psikedelik di Andes, Bukti Pengunaan Kimia Lebih Tua dari Suku Inca
Kisah Komando Pasukan...
Kisah Komando Pasukan Gabungan Sekutu ABDACOM Berperang Melawan Jepang di Pulau Jawa
Kemitraan UI dan UC...
Kemitraan UI dan UC Berkeley Makin Erat, Dorong Riset Lintas Negara
Airlangga Terima Bintang...
Airlangga Terima Bintang Jasa Musim Semi 2025 dari Jepang
Rekomendasi
Jegal Dominasi China,...
Jegal Dominasi China, Segini Harta Karun Tanah Jarang Milik Negara Tetangga RI
Pengamat Soroti Putusan...
Pengamat Soroti Putusan Bawaslu yang Hentikan Dugaan Pelanggaran PSU Bengkulu Selatan
Kocak! Rafathar Minta...
Kocak! Rafathar Minta Dedi Mulyadi Bawa Nagita Slavina ke Barak Militer Gegara Malas Mandi
Berita Terkini
Aturan Penggunaan Media...
Aturan Penggunaan Media Sosial di ASEAN Didesak untuk Dibuat
Logo Google Diperbarui...
Logo Google Diperbarui dengan Warna Gradasi Baru
Dibanderol Rp28 Juta,...
Dibanderol Rp28 Juta, HP Lipat Kelas Sultan Oppo Find N5 Ludes Bak Kacang Goreng, Apa Sebabnya?
Lebih Dahulu Gelap atau...
Lebih Dahulu Gelap atau Terang? Berikut Penjelasan Lengkapnya
Reaksi Kasih Sayang...
Reaksi Kasih Sayang Ibu Gajah ketika Anaknya Tewas Ditabrak Truk
Anjing dan Kucing Berevolusi...
Anjing dan Kucing Berevolusi hingga Terlihat Mirip karena Alasan Aneh Ini
Infografis
Partai Oposisi India:...
Partai Oposisi India: Jet Tempur Siluman F-35 AS adalah Sampah
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved