Berhenti selama 50 Tahun, AS Bakal Lanjutkan Misi ke Bulan

Jum'at, 01 Desember 2023 - 16:57 WIB
loading...
Berhenti selama 50 Tahun,...
AS siap lanjutkan misi ke Bulan. FOTO/ DAILY
A A A
JAKARTA - Sudah lebih dari 50 tahun berlalu setelah misi Apollo terkahir, Amerika Serikat melalui NASA akan kembali menjalankan misi pendaratan ke Bulan. Ini akan dilangsungkan awal tahun 2024 mendatang.



Melansir dari Science Alert, Jumat (1/12/2023) AS akan kembali mencoba mendaratkan pesawat ruang angkasa di Bulan pada tanggal 25 Januari. Namun pada misi kali ini AS tidak akan membawa siapa pun.

AS akan menggunakan pesawat bernama Peregrine. Pesawat ini dikembangkan oleh perusahaan Astrobotic, dan akan membawa sejumlah alat untuk mempelajari lingkungan bulan sebagai antisipasi misi berawak Artemis NASA.

Beberapa tahun yang lalu, NASA memilih untuk menugaskan perusahaan-perusahaan AS untuk mengirimkan eksperimen dan teknologi ilmiah ke Bulan melalui sebuah program yang disebut sebagai CLPS.

Kontrak harga tetap ini akan memungkinkan pengembangan ekonomi Bulan, dan menyediakan layanan transportasi dengan biaya lebih rendah.
“Salah satu tantangan besar yang kami upayakan di sini adalah upaya peluncuran dan pendaratan di permukaan Bulan dengan biaya yang lebih murah,” kata CEO Astronotic, John Thornton.

"Hanya sekitar setengah dari misi ke permukaan Bulan yang berhasil," katanya. Jadi ini tentu saja merupakan tantangan yang menakutkan. Saya akan merasa takut dan senang sekaligus di setiap tahap ini," lanjutnya.

Lepas landas dijadwalkan pada 24 Desember dari Florida dengan menaiki penerbangan perdana roket baru dari grup industri ULA, bernama Vulcan Centaur.

Pesawat tersebut dijadwalkan lepas landas pada 24 Desember dan memakan waktu beberapa hari untuk mencapai orbit Bulan, namun harus menunggu hingga 25 Januari sebelum mencoba mendarat.

Ini akan dilakukan secara mandiri, tanpa campur tangan manusia, namun akan dipantau dari pusat kendali perusahaan. Selain Astrobotic, NASA telah menandatangani kontrak dengan perusahaan lain, seperti Firefly Aerospace, Draper, dan Intuitive Machines.
(wbs)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
China Siap Lanjutkan...
China Siap Lanjutkan Misi Luar Angkasa Minggu ini
Ilmuwan Klaim Temukan...
Ilmuwan Klaim Temukan Bukti Keberadaan Alien
Bukti Terkuat Adanya...
Bukti Terkuat Adanya Kehidupan di Luar Bumi Ditemukan
NASA Kewalahan Membersihkan...
NASA Kewalahan Membersihkan Kotoran Manusia yang Menumpuk di Luar Angkasa
Sehari di Uranus Diklaim...
Sehari di Uranus Diklaim Melebihi Waktu 24 Jam di Bumi
Ilmuwan Temukan Bukti...
Ilmuwan Temukan Bukti Peradaban Kuno di Planet Mars
Gunakan Teknologi Pengindraan,...
Gunakan Teknologi Pengindraan, China Pantau Perubahan Radiasi Matahari
Dibantu Eropa, Diam-diam...
Dibantu Eropa, Diam-diam Ukraina Serang Rusia dari Luar Angkasa
Asteroid 2024 YR4 Diklaim...
Asteroid 2024 YR4 Diklaim Akan Menabrak Bulan
Rekomendasi
Dominasi Klub Arab di...
Dominasi Klub Arab di Liga Champions Elite Tak Terbendung
Sosialisasi di Serang,...
Sosialisasi di Serang, BGN Minta Masyarakat Waspadai Tawaran Jadi Petugas Dapur Bergizi
Pramono-Doel Melayat...
Pramono-Doel Melayat ke Rumah Duka Bunda Iffet di Markas Slank, Beri Pesan Penting bagi Musisi
Berita Terkini
Ilmuwan Temukan Olo...
Ilmuwan Temukan Olo Warna Baru yang Belum Dilihat oleh Manusia
2 jam yang lalu
Daftar Aplikasi Goblok...
Daftar Aplikasi Goblok di Play Store, Nomor 2 Paling Banyak di Download
4 jam yang lalu
Lempeng Tektonik Berubah...
Lempeng Tektonik Berubah Drastis, Riset Klaim India Mulai Terbagi Jadi Dua
5 jam yang lalu
Mengikuti Selera Pasar...
Mengikuti Selera Pasar dan Tren Kuliner, LG InstaView Tampilkan Kemewahan dan Kepraktisan
6 jam yang lalu
Apple Pindahkan produksi...
Apple Pindahkan produksi iPhone untuk Pasar AS ke India
6 jam yang lalu
Cara Mengunci Aplikasi...
Cara Mengunci Aplikasi di HP Infinix, Penting Dipahami!
14 jam yang lalu
Infografis
HGU 100 Tahun Dipermasalahkan,...
HGU 100 Tahun Dipermasalahkan, UU IKN Digugat Warga Dayak ke MK
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved