Prasasti Batu Jelling Ungkap Sosok Ratu Bangsa Viking yang Superior

Jum'at, 06 Oktober 2023 - 19:50 WIB
loading...
Prasasti Batu Jelling...
Prasasti Jelling Stone atau Batu Jelling yang terkenal di Denmark ternyata mengungkap Ratu Viking yang kuat. Foto/National Museum of Denmark
A A A
COPENHAGEN - Prasasti Jelling Stone atau Batu Jelling yang terkenal di Denmark ternyata mengungkap Ratu Viking yang kuat. Fakta ini terungkap setelah tim peneliti menggunakan teknologi pemindaian 3D untuk menganalisa Batu Jelling yang dikenal dengan julukan Bluetooth.

Jelling Stone yang terkenal di Denmark mengungkap petunjuk baru tentang penciptanya, satu milenium setelah batu tersebut diukir. Batu Jelling dibuat atas perintah raja Denmark Harald Gormsson, yang berhasil menyatukan negara dan membawa agama Kristen ke wilayah tersebut.

Penelitian baru menunjukkan bahwa batu tersebut, yang didirikan sekitar tahun 965 M, juga menunjukkan kekuatan luar biasa dari seorang ratu Viking. Lisbeth Imer, ahli runologi di Museum Nasional Denmark mengungkap fakta ini dengan menggunakan teknologi pemindaian 3D untuk menemukan siapa yang mengukir alfabet rune pada Batu Jelling.



Alfabet Rune merupakan sekumpulan huruf yang digunakan untuk menuliskan bahasa Jermanik, khususnya di Skandinavia dan Kepulauan Britania sebelum datangnya Kristen. Imer dan timnya mengidentifikasi tanda tangan yang unik pembuat rune dan mendapat nama pemahat batu tersebut: Ravnunge-Tue.

Ravnunge-Tue diketahui telah mengukir dua batu yang menyebutkan Thyra. Salah satunya, ditemukan di Læborg, sekitar 37 kilometer barat daya Jelling, prasasti yang menunjukkan bahwa dia membuatnya untuk mengenang ratunya, Thyra.
Prasasti Batu Jelling Ungkap Sosok Ratu Bangsa Viking yang Superior


Prasati lainnya, ditemukan di Bække, sekitar 30 km barat daya Jelling, menyebutkan bahwa Ravnunge-Tue dan dua rekan senegaranya membuat gundukan pemakaman Thyra. Namun sebelumnya tidak jelas siapa yang mengukir Batu Jelling yang tidak bertanda tangan itu.

Apakah Thyra yang disebutkan di atasnya adalah orang yang sama dengan Thyra yang disebutkan di batu lainnya. Dengan menggunakan metode analisis alur baru pada runestones, tim menemukan gaya ukiran "tanda tangan" Ravnunge-Tue terdapat pada Batu Jelling dan Batu Læborg.



Penemuan ini mendukung identifikasi Thyra di dua batu tersebut, yaitu ibu Harald Bluetooth dan istri Gorm. Namun, menemukan nama Thyra di empat runestone yang berbeda menunjukkan bahwa dia jauh lebih penting daripada istri dan ibu seseorang.

Meskipun Gorm sering disebut sebagai raja pertama Denmark, Imer dan timnya percaya bahwa Thyra kemungkinan besar berasal dari keluarga yang lebih tua dan lebih berkuasa di Jutlandia selatan. Analisa ini menimbulkan pertanyaan baru tentang bagaimana Denmark pertama kali terbentuk sebagai sebuah negara.
(wib)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Arkeolog Temukan Sisa-sisa...
Arkeolog Temukan Sisa-sisa Pemukiman Bangsa Viking di Gereja Naur
Kotoran Manusia Termahal...
Kotoran Manusia Termahal di Dunia Berasal dari Bangsa Viking
Temuan Palu Thor Diklaim...
Temuan Palu Thor Diklaim Ilmuwan sebagai Jimat Sakti Bangsa Viking
Struktur Misterius Seahenge...
Struktur Misterius Seahenge di Inggris Akhirnya Terungkap
Temuan Mengejutkan,...
Temuan Mengejutkan, Bangsa Viking Diduga Sudah Mengenal Operasi Plastik
Prasasti Misterius pada...
Prasasti Misterius pada Sphinx Kuno Terungkap, Berisi Pesan Tidak Biasa
Bangsa Viking Gunakan...
Bangsa Viking Gunakan Metode Canggih dalam Merawat Gigi
6 Penemuan Menakjubkan...
6 Penemuan Menakjubkan di 2023, Ada Pedang Raksasa Jepang
Arkeolog Selidiki Sosok...
Arkeolog Selidiki Sosok Wanita yang Berada di Makam Raja Viking Terakhir
Rekomendasi
Seleksi Mandiri Unpad...
Seleksi Mandiri Unpad untuk Hafiz Quran 2025 Dibuka, Tanpa Tes
Wamen Christina Bidik...
Wamen Christina Bidik CPMI Isi Kebutuhan Sektor Transportasi Global
Revisi UU Sisdiknas,...
Revisi UU Sisdiknas, Wakil Ketua Komisi X: Pemerintah Pusat Akan Ambil Alih Tata Kelola Guru
Berita Terkini
Cara Mengatasi Bootloop...
Cara Mengatasi Bootloop di HP Oppo yang Langsung Tokcer
1 jam yang lalu
4 Cara Menghapus Aplikasi...
4 Cara Menghapus Aplikasi Bawaan Realme Anti Ribet
2 jam yang lalu
Ikan Berkepala Gumpalan...
Ikan Berkepala Gumpalan Ditemukan di Antara 27 Spesies Baru di Peru
5 jam yang lalu
Nokia Gagal Melakukan...
Nokia Gagal Melakukan Panggilan Telepon Pertama di Bulan
7 jam yang lalu
Susu Kecoa Diklaim Peneliti...
Susu Kecoa Diklaim Peneliti Tiga Kali Lebih Bergizi dari Sapi
8 jam yang lalu
Ilmuwan Ungkap Penyebab...
Ilmuwan Ungkap Penyebab Utama Runtuhnya Kerajaan Romawi
12 jam yang lalu
Infografis
7 Masjid Tua di Jakarta...
7 Masjid Tua di Jakarta yang Ikonik dan Sarat Sejarah Islam
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved