5 Kekurangan iPhone 15 yang Banyak Dikeluhkan Pengguna, Mikir Lagi untuk Beli?

Senin, 02 Oktober 2023 - 14:58 WIB
loading...
A A A
Salah seorang pengguna bahkan mengatakan respon iPhone 15 yang cukup lambat hanya untuk membuka lock screen. Menanggapi hal ini, Apple mengklaim sedang mencari solusi agar masalah tersebut segera hilang.

3. Tidak Ada Peningkatan Kecepatan Pengisian Daya


Peralihan Apple menuju USB-C menjadi keputusan jangka panjang yang berusaha dihadirkan. Namun, sejauh ini belum terlihat manfaat dalam perubahan tersebut.



Mengutip Toms Guide, iPhone 15 masih menggunakan pengisi daya seperti pendahulunya, yakni 20 W. Jika menginginkan ponsel yang mendukung fast charging bersama USB type-C, kemungkinan Anda harus menunggu hingga iPhone 16 muncul.

4. Ada Bug yang Membuat Perangkat Macet


Pada awal peluncuran iPhone 15, beberapa pengguna terjebak pada loop boot logo Apple saat mengirim data dari perangkat lamanya. Namun, segera setelahnya Apple merilis pembaruan iOS untuk mengatasi masalah tersebut.

Jadi, pengguna iPhone 15 yang terjebak dalam loop bisa melakukan tindakan seperti mengatur ulang perangkat mereka dan meningkatkannya ke iOS baru.

5. Terlalu Mudah Rusak


Daya tahan perangkat iPhone 15 juga menjadi keluhan pengguna. Berbeda dari pendahulunya, beberapa orang menyebut ponsel baru lebih ringkih dan kurang tahan banting.

Pada sebuah video yang dibagikan secara luas, Youtuber JerryRigEverything melakukan sebuah percobaan untuk menguji daya tahan iPhone 15. Dia memberi tekanan pada perangkat dengan mendorongnya menggunakan jari. Sesuai dugaan, bagian belakang iPhone 15 dengan cepat mengalami keretakan.

Itulah beberapa kekurangan iPhone 15 yang banyak dikeluhkan pengguna. Terlepas dari masalah yang muncul, Apple telah melakukan sejumlah langkah yang ditujukan untuk mengatasinya keluhan pengguna, sehingga kemungkinan beberapa hal di atas mungkin bisa segera diatasi.
(okt)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2656 seconds (0.1#10.140)