Cahaya Aneh Gempa Maroko Ternyata Fenomena Lama yang Berulang

Senin, 18 September 2023 - 08:48 WIB
loading...
Cahaya Aneh Gempa Maroko...
Cahaya aneh sebelum gempa Maroko berkekuatan M 6,8 pada Jumat 8 September 2023. (Foto: Capture CCTV)
A A A
JAKARTA - Munculnya cahaya aneh sebelum gempa Maroko berkekuatan M 6,8 pada Jumat 8 September 2023, menyisakan banyak pertanyaan. Gempa dahsyat tersebut menelan 2.862 nyawa.

Para ilmuwan mencatat cahaya serupa pernah muncul pada era Yunani kuno berabad-abad silam, sebelum terjadi bencana serta saat gempa tahun 2007 di Pisco, Peru.

Namun, hingga kini belum ada penjelasan lengkap mengenai misteri cahaya ini dan penyebabnya. “Namun ledakan tersebut pasti nyata,” kata John Derr, pensiunan ahli geofisika yang pernah bekerja di Survei Geologi AS. Dia telah ikut menulis beberapa makalah ilmiah tentang lampu gempa atau EQL.

Video kilatan cahaya misterius tertangkap CCTV pada Jumat (8/9) pukul 23.08 waktu setempat, sebelum terjadinya gempa Maroko. Fenomena yang nyaris sama seperti di Peru.



Profesor fisika di Universidad Nacional Mayor de San Marcos di Peru dan Universitas Katolik Kepausan Peru, Juan Antonio Lira Cacho, mengatakan kamera video dan CCTV mempermudah mempelajari fenomena cahaya gempa.

“40 tahun lalu hal itu mustahil. Jika melihatnya, tidak ada yang akan percaya,” katanya dikutip dari CNN.

Bentuk Berbeda

Fenomena cahaya gempa terjadi secara berbeda. John Derr dalam Encyclopedia of Solid Earth Geophysics edisi 2019, menulis terkadang cahayanya mirip dengan petir biasa atau mungkin seperti pita bercahaya di atmosfer yang mirip dengan aurora kutub.

Di lain waktu, menyerupai bola bercahaya yang melayang di udara. Cahaya gempa mungkin juga terlihat seperti nyala api kecil yang berkedip-kedip atau merambat di sepanjang atau dekat tanah, atau nyala api yang lebih besar yang muncul dari dalam tanah.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Fenomena Cahaya Aneh...
Fenomena Cahaya Aneh Berwarna-warni Terlihat di Langit Kanada
Gunung Berapi di Alaska...
Gunung Berapi di Alaska Akan Meletus Dahsyat, Ini Tanda-tandanya
7 Kota dengan Suhu Terpanas...
7 Kota dengan Suhu Terpanas di Dunia yang Bikin Kulit Terasa Terpanggang
Gempa Myanmar Hancurkan...
Gempa Myanmar Hancurkan Kota Purba di Mandalay
Racun di Danau Laguna...
Racun di Danau Laguna Verde Diklaim seperti Air di Mars
Lautan Pertama di Bumi...
Lautan Pertama di Bumi yang Tidak Berwarna Biru Ditemukan
Batu-batu di Bawah Samudra...
Batu-batu di Bawah Samudra Pasifik Ungkap Awal Mula Bumi Tercipta
Cuaca Kering Picu Kebakaran...
Cuaca Kering Picu Kebakaran Hutan Besar di Korea Selatan
Ilmuwan Temukan Gumpalan...
Ilmuwan Temukan Gumpalan Air Raksasa yang Hilang di Tengah Atlantik
Rekomendasi
Panembahan Senopati...
Panembahan Senopati Membangkang! Ini Isi Pesan Rahasia dari Utusan Sultan Hadiwijaya
China Tiba-tiba Ngamuk,...
China Tiba-tiba Ngamuk, Beri Peringatan Keras ke 3 Negara Asia Ini
Inilah Penyakit yang...
Inilah Penyakit yang Menyebabkan Paus Fransiskus Meninggal
Berita Terkini
YouTube Akan Terjemahkan...
YouTube Akan Terjemahkan Bahasa secara Otomatis dengan AI
2 jam yang lalu
Perang Dagang dengan...
Perang Dagang dengan AS, China Yakin Akan Jadi Penguasa Teknologi Chip
9 jam yang lalu
Capek Antre Tiket Bus?...
Capek Antre Tiket Bus? Platform Ini Ubah Perjalananmu Jadi Lebih Asyik dan Hemat
23 jam yang lalu
Arkeolog Temukan Makam...
Arkeolog Temukan Makam Pangeran Firaun Userkaf dan atung Djoser
1 hari yang lalu
Robot Bergabung dengan...
Robot Bergabung dengan Manusia dalam Lomba Maraton di Beijing
1 hari yang lalu
Fenomena Cahaya Aneh...
Fenomena Cahaya Aneh Berwarna-warni Terlihat di Langit Kanada
1 hari yang lalu
Infografis
Ini 3 Negara Musuh AS...
Ini 3 Negara Musuh AS yang Tidak Terkena Tarif Impor Trump
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved