Hiu Purba Ditemukan di Laut Karibia, Umurnya Diperkirakan Ratusan Tahun

Kamis, 07 September 2023 - 11:00 WIB
loading...
Hiu Purba Ditemukan...
Hiu Greenland memiliki umur panjang yaitu 250 hingga 500 tahun. (Foto: Hemming1952/Wikimedia Commons)
A A A
JAKARTA - Keberadaan hiu purba di perairan Karibia terungkap secara tidak sengaja. Uniknya lagi, hiu Greenland yang bisa hidup ratusan tahun lebih itu muncul ribuan kilometer dari habitat aslinya.

Dikutip dari Science Alert, Kamis (7/9/2023), para peneliti awalnya ingin menangkap hiu macan di lepas pantai Belize. Namun, kail pancing berpindah beberapa mil jauhnya dari terumbu karang ke perairan sedalam 2.000 kaki. Ketika tangkapan mulai melemah dan diangkat, mereka terkejut menemukan hiu Greenland purba.

"Kami tiba-tiba melihat makhluk yang bergerak sangat lambat dan lamban di bawah permukaan air. Itu tampak seperti sesuatu yang ada di zaman prasejarah,” kata peneliti Devanshi Kasana.

Awalnya, para ilmuwan menduga itu mungkin hiu enam insang, predator laut dalam yang dominan. Namun setelah memotret hewan, mereka memastikan identitasnya adalah hiu purba Greenland. "Kelihatannya sangat, sangat tua," kata peneliti lainnya, Hector Daniel Martinez.



National Ocean Service mencatat, hiu Greenland adalah vertebrata yang hidup paling lama di Bumi, dengan umur panjang yaitu 250 – 500 tahun.

Hiu ini hidup ribuan kaki di bawah air dalam kegelapan pekat dan jarang terlihat atau difoto. Hanya sedikit detail yang diketahui mengenai umur mereka yang sangat panjang.

Di kedalaman air, mereka tumbuh, bergerak, dan menua secara perlahan. Gaya hidup mereka yang hemat energi dan bergerak lambat merupakan adaptasi penting terhadap laut dalam yang kekurangan nutrisi.

Penemuan hiu Greenland di dekat terumbu karang di lepas pantai Belize adalah hal yang tidak terduga. Hiu ini rupanya dapat berkembang biak di laut dalam Arktik dan dapat menghuni wilayah laut dalam lainnya, termasuk Karibia.



Penemuan ini menimbulkan pertanyaan apakah hiu Greenland bermigrasi ke Karibia dari perairan Arktik atau menghabiskan sebagian besar hidupnya di kedalaman perairan tropis di wilayah tersebut. Pertanyaan ini masih belum terjawab. Namun ada kemungkinan besar lebih banyak lagi makhluk misterius ini yang berkeliaran di kedalaman gelap Karibia, tersembunyi dari manusia.
(msf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Cumi-cumi Raksasa Dipertontonkan...
Cumi-cumi Raksasa Dipertontonkan Hidup-hidup untuk Pertama Kalinya
Cakar Raksasa Milik...
Cakar Raksasa Milik Makhluk Berbulu Berukuran Besar Ditemukan
Aneh Tapi Nyata! Gurita...
Aneh Tapi Nyata! Gurita Berdiri di Badan Hiu
Danau Baikal: Saksi...
Danau Baikal: Saksi Bisu Evolusi Bumi, Danau Tertua, Terdalam, dan Terkaya Kehidupan!
Setiap Dinosaurus Memiliki...
Setiap Dinosaurus Memiliki Warna Bulu yang Berbeda-beda, Ini Buktinya
Hidupkan Gajah Purba,...
Hidupkan Gajah Purba, Ilmuwan Ciptakan Tikus Berbulu Lebat
Jarang Diketahui, Ini...
Jarang Diketahui, Ini 7 Hewan Paling Kebal Racun yang Mengejutkan
Hiu Putih Terbesar Ditemukan...
Hiu Putih Terbesar Ditemukan Masih Hidup, Ilmuwan: Sangat Cantik
Misteri Plesiosaurus...
Misteri Plesiosaurus Terungkap: Monster Loch Ness dengan Kulit ala Lumba-lumba dan Sisik Keras Komodo
Rekomendasi
Alasan Tak Lazim Pangeran...
Alasan Tak Lazim Pangeran Edward Bergelar Earl of Wessex Ketimbang Duke
Debut Gemilang di JSSL...
Debut Gemilang di JSSL Singapore 7’s: Tim U-14 dan U-12 Raih Runner-up!
Ditelepon Presiden Prabowo...
Ditelepon Presiden Prabowo saat Gelar Halalbihalal, Cak Imin: Minta Menteri Rapatkan Barisan
Berita Terkini
Robot Bergabung dengan...
Robot Bergabung dengan Manusia dalam Lomba Maraton di Beijing
12 jam yang lalu
Fenomena Cahaya Aneh...
Fenomena Cahaya Aneh Berwarna-warni Terlihat di Langit Kanada
15 jam yang lalu
Wikipedia Tawarkan Data...
Wikipedia Tawarkan Data ke Keggle untuk Melatih AI
21 jam yang lalu
China Negara Pertama...
China Negara Pertama yang Rutin Menggunakan Reaktor Nuklir Thorium
22 jam yang lalu
Daftar Kode Redeem FF...
Daftar Kode Redeem FF Free Fire Max Sabtu 10 April 2025, Klaim Sekarang!
1 hari yang lalu
Spesies Serangga Baru...
Spesies Serangga Baru Ditemukan, Dinamai Singapura
1 hari yang lalu
Infografis
5 Negara Penguasa Harta...
5 Negara Penguasa Harta Karun Logam Tanah Jarang di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved