Mengenal Kecanggihan Fitur NameDrop pada iPhone dan Cara Menggunakannya

Kamis, 22 Juni 2023 - 15:01 WIB
loading...
Mengenal Kecanggihan...
Belum lama ini beredar video yang cukup mengejutkan tentang fitur yang hadir di iOS 17 bernama Namedrop. (Ist)
A A A
JAKARTA - Belum lama ini beredar video yang cukup mengejutkan tentang fitur yang hadir di iOS 17 bernama Namedrop. Di mana kamu bisa membagikan info kotak dengan mudah kepada seseorang, dengan hanya memegang iPhone kamu di dekat iPhone mereka.

Kabar tersebut disampaikan oleh akun twitter @theapplehub melalui unggahan video tentang penggunaan fitur namedrop. Di mana pada video berdurasi 8 detik tersebut, memperlihatkan kecanggihan dari fitur tersebut.

Pada awal video tersebut, menampilkan dua iphone yang dijajarkan secara berdampingan. Kemudian, bagian atas kedua iPhone tersebut didekatkan.

Setelah itu, dengan 'ajaib' salah satu ponsel langsung mendapat kontak ponsel yang didekatkan tanpa adanya sentuhan. Lalu, akan tampil kontak yang dikirim dengan menampilkan pilihan 'receive only' dan 'share'.

Melihat fitur yang cukup canggih tersebut, tentunya akan lebih memudahkan seseorang ketika ingin bertukar kontak dengan teman, keluarga, kerabat, atau kenalan baru. Tapi, dengan syarat harus menggunakan sesama iPhone dan iOS 17.

Saat ini iOS 17 belum dirilis untuk global, karena masih versi beta atau dalam tahap pengembangan. Di mana iOS 17 beta ditujukan hanya untuk penginstalan pada perangkat pengembangan yang terdaftar dibawah keanggotaan program pengembang Apple.

Namun, tidak sedikit orang yang sudah mencoba menginstal perangkat lunak beta. Tapi, pastikan untuk mencadangkan perangkat sebelum menginstal iOS 17 beta. Bagi yang ingin menikmati fitur Namedrop, berikut ini adalah cara menggunakannya.

1. Pastikan sudah menggunakan iOS 17.
2. Aktifkan AirDrop dan buka untuk semua orang.
3. Posisikan iPhone kamu di sebelah perangkat orang lain yang juga menggunakan iOS 17.
4. Tunggu kartu kontak kamu muncul secara ajaib.
5. Klik untuk membagikan informasi kontak kamu.

Caranya sesederhana itu, intinya yang kamu butuhkan hanyalah iOS 17 untuk menggunakan fitur NameDrop. Selain itu, Namedrop juga dikabarkan berfungsi antara iPhone dengan Apple Watch. Dengan begitu, berbagi informasi kontak dengan iPhone akan lebih mudah dan praktis dari sebelumnya.
(nag)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Cara Cek Layar iPhone...
Cara Cek Layar iPhone Terkena Shadow atau Dead Pixel, Ternyata Mudah
Apple Siapkan Perangkat...
Apple Siapkan Perangkat Andalan untuk Gantikan iPhone
Brand Lokal untuk Pengguna...
Brand Lokal untuk Pengguna iPhone, Apply Hadirkan Aksesori Bergaransi 3 Tahun
Daftar Harga iPhone...
Daftar Harga iPhone 16, iPhone 16 Plus, iPhone 16 Pro, dan iPhone 16 Pro Max di Indonesia
Apple Terbangkan 1,5...
Apple Terbangkan 1,5 Juta iPhone dari India untuk Menghindari Tarif Trump
Harga iPhone Bisa Melonjak...
Harga iPhone Bisa Melonjak Tiga Kali Lipat hingga Rp56 Juta Jika Diproduksi di Amerika
Donald Trump Yakin iPhone...
Donald Trump Yakin iPhone Bisa Dibuat di AS, Pengamat dan Apple Berkata Sebaliknya
Menanti Desain dan Fitur...
Menanti Desain dan Fitur iPhone yang Tidak Lagi Membosankan
Bye-bye iPhone Murah?...
Bye-bye iPhone Murah? Tarif Trump Bikin Kalang Kabut, Apple Store AS Diserbu Pembeli Panik!
Rekomendasi
Wakil PM Malaysia Bersama...
Wakil PM Malaysia Bersama Menko Polkam Bahas Wilayah Perbatasan hingga Terorisme
Bidik Pasar Singapura,...
Bidik Pasar Singapura, KIN dan Morinaga Kolaborasi Hadirkan Inovasi Susu Premium
Fedor Gorst Kirim Pesan...
Fedor Gorst Kirim Pesan untuk Pebiliar Muda Indonesia
Berita Terkini
YouTube Akan Terjemahkan...
YouTube Akan Terjemahkan Bahasa secara Otomatis dengan AI
23 menit yang lalu
Perang Dagang dengan...
Perang Dagang dengan AS, China Yakin Akan Jadi Penguasa Teknologi Chip
8 jam yang lalu
Capek Antre Tiket Bus?...
Capek Antre Tiket Bus? Platform Ini Ubah Perjalananmu Jadi Lebih Asyik dan Hemat
21 jam yang lalu
Arkeolog Temukan Makam...
Arkeolog Temukan Makam Pangeran Firaun Userkaf dan atung Djoser
1 hari yang lalu
Robot Bergabung dengan...
Robot Bergabung dengan Manusia dalam Lomba Maraton di Beijing
1 hari yang lalu
Fenomena Cahaya Aneh...
Fenomena Cahaya Aneh Berwarna-warni Terlihat di Langit Kanada
1 hari yang lalu
Infografis
Puluhan Rudal dan Ratusan...
Puluhan Rudal dan Ratusan Drone Rusia Bombardir Ibu Kota Ukraina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved